Minggu, 10 Februari 2013


KEAJAIBAN SHALAWAT NABI


Shalawat Nabi SAW dipercaya telah menjadi syafaat, rahmat, berkah, dan obatyang orisinil untuk menyelamatkan kehidupan seseorang baik diduniamaupun di akhirat. Bahkan kerapkalishalawat ini memutarbalikkan fakta inderawi. Berikut beberpa buah kisah yang berbicara tentang keajaiban shalawat. 

SEORANG SUFI DAN PENJAHAT Konon seorang sufi menceritakan pengalaman hidupnya tentang keajaiban
darishalawat Nabi SAW. Ia menuturkan bahwa ada seorang penjahat yang sangat melampaui batas yang kehidupannya hanya diisi dengan perbuatan-perbuatan maksiat. Demikian tenggelamnya penjahat itu ke dalam lumpur kemaksiatan seperti kebiasaan mabuk-mabukan, ia tidak bisa lagi membedakan mana hari kemarin, hari ini, dan hari esok. Sang sufi lalu menasehati sang penjahat agar ia tidak mengulangi lagi kedurhakaannya, dan segera bertobat pada Allah SWT. Namun demikian, penjahat tetaplah penjahat, nasehat sang sufi tidaklah digubrisnya. Ia tetap bersikeras untuk melakukan perbuatan-perbuatan bejatnya sampai sang ajal datang menjemputnya. Sang penjahat, menurut sufi, benar-benar yang bernasib tidak baik karena ia tidak sempat mengubah haluan hidupnya yang hina dan bahkan tidak sempat bertobat. Secara logis, sang sufi mengatakan bahwa si ​​penjahat akan dijebloskan Allah SWT ke dalam azab neraka. Namun apa yang terjadi? Pada suatu malam, sang sufi bermimpi, ia melihat sang penjahat menempati posisi yang amat tinggi dan mulia dengan memakai pakaian surga yang hijau yang merupakan pakaian kemuliaan dan kebesaran. Sang sufi pun terheran-heran dan bertanya pada sang penjahat, "Apakah gerangan yang menyebabkanmumendapatkan martabat setinggi ini?" Sang penjahat menjawab, "Wahai sang sufi, ketika aku hadir di suatu majelis yang sedang melakukan dzikir, aku mendengarkan



orang yang alim yang ada disitu berkata, "Barangsiapa yang bershalawat atas Nabi MuhammadSAW niscaya menjadi wajib baginya mendapatkan surga. "Kemudian sang alim itu mengangkatkan suaranya demi membacakan shalawat atas Nabi SAW dan aku pun beserta orang-orang yang hadir disekitarnya mengangkat suara untuk melakukan hal yang sama. Maka, pada saat itulah, aku dan kami semua diampuni dan dirahmati oleh Allah SWT Yang Maha Pemurah terhadap nikmatNya. SEORANG IBU DAN ANAKNYA Dikisahkan pula bahwasanya ada seorang wanita yang memiliki



anakyang sangat jahat dan hari-harinya pun dilalui dengan lumuran dosa. Si ibu yang merupakan sosok wanita shalihah yang menyadari anaknya seperti itu, tentu saja menyuruh si anak untuk meninggalkan kebiasaan-kebiasaan buruknya dan kemudian berbuat kebajikan serta tidak berpindah lagi ke kebiasaan buruknya tersebut. Tetapi, anaknya tetap membandel, ia tidak mau berpindah dari perilaku jahatnya yang telah dilakukannya selama ini. Perbuatan maksiat itu terus dilakukannya sampai ia menemui ajalnya.Maka bersedihlah sang ibu demi melihat anaknya yang mati tanpa tobat, dimana ia tidak melihat satu sisi pun dari kehidupan anaknya yang akan menyelamatkannya di hadapan Tuhan Penguasa Akhirat. Sang ibu tampaknya pasrah dengan nasib buruk yang akan dialami oleh sang anak di dalam kubur dan lebih-lebih di neraka. Di suatu malam, ketika wanita itu tertidur, ia bermimpi tentang anaknya disiksa oleh malaikat penjaga kubur di dalam kuburnya. Akibatnya, semakin bertambah kedukaan sang ibu tersebut sedangkan bayangannya selama ini dilihatnya secara langsung sekali pun hanya dalam mimpi. Tetapi benarkah sang anak disiksa?Ternyata, ketika sang ibu memimpikan lagi anaknya di lain kesempatan, ia melihat anaknya dalam rupa dan kondisi yang sebaliknya dalam mimpi sebelumnya. Ia melihat anaknya saat itu diperlakukan dengan perlakuan yang sangat elok, yang berada dalam kondisi suka dan bahagia. Sehingga, ibunya pun terheran-heran dan bertanya pada sang anak, "Apa gerangan yang membuatmu bisa diperlakukan seperti ini, padahal dulu saat engkau hidup engkau penuh dengan lumuran dosa?" Sang anak menjawab, "Wahai ibunda, di suatu ketika telah lewat di hadapanku sekelompok orang yang sedang mengusung jenazah yang hendak dikuburkan. Mayat itu kukenal, dan ia selama hidupnya ternyata lebih jahat dari diriku. Kemudian aku ikut mengiringi pemakamanny, dan disana aku sempat menyaksikan makam-makam lainnya. Ketika itulah aku berpikir bahwa laki-laki sial itu sudah pasti ditimpa oleh huru-hara akhirat akibat perbuatan maksiatnya. Secara tidak sadar aku menangis dan membayangkan kalau diriku juga bakal ditimpa peristiwa yang mengerikan yang sama. Pada saat itulah aku menyesali segala kesalahan dan dosa yang telah kuperbuat, dan bertobat dengan sebenar-benarnya tobat di hadapan Ilahi. Kemudian, aku membaca Al-quran dan shalawat Nabi SAW sebanyak sepuluh kali dan membacakan shalawat kesebelas kalinya dan pahalanya kuhadiahkan kepad anggota kubur yang naas tersebut, sehingga disitulah Allah SWT menunjukkan kemahapengampunanNya. Dia mengampuni dosa-dosaku. Jadi apa yang telah engkau lihat wahai ibunda, itulah nikmat yang telah diberikan Allah SWT atasku. Ketahuilah ibunda, bahwa shalawat atas Nabi SAW itu menjadi cahaya di dalam kuburku, menghapus dosa-dosaku dan menjadi rahmat bagi orang-orang yang hidup maupun yang sudah meninggal. "SEORANG






MUSAFIRDAN AYAHNYA

Dalam kisah lain, juga diriwayatkan tentang seorang musafir bersama ayahnya. Sang musafir mengisahkan bahwa di suatu ketika di suatu negeri, ayahnya meninggal dunia sehingga wajah dan sekujur tubuhnya menjadi hitam dan perutnya membusung. Sang musafir lalu mengucapkan "La Haula wala quwwata illa billahil aliyyil azhim (Tiada daya dan kekuatan kecuali Allah Yang Maha Tinggi lagi Maha Agung). Ayah sang musafir tersebut mati dalam kedukaan, dan hal ini diumpamakan dengan kelakuan sang ayah ketika ia masih hidup. Pada saat itulah sang musafir merasakan beban teramat berat menimpanya karena mendapatkan ayahnya mati dalam kondisi seperti itu. Tetapi, ketika ia terlelap tertidur, ia bermimpi bahwa seorang laki-laki yang sangat tampan dan tubuhnya dipenuhi bulu halus datang kepada ayahnya dan menyapu wajah dan tubuh ayahnya tersebut dengan tangannya sehingga jasad sang ayah menjadi putih kembali, bahkan lebih bagus dari bentuknya semula dan berseri -seri dengan cahaya. Melihat perlakuan baik lelaki ini terhadap ayahnya sng musafir takjub dan kemudian bertanya, "Siapakah Anda, yang telah menyampaikan karunia Ilahi atas ayahku?" Laki-laki itu menjawab, "Aku adalah Rasulullah. Ayahmu termasuk dianatara orang-orang yang memperbanyak bershalawat atasku. Maka, tatkala ia berhasil melakukannya aku pun datang untuk membersihkannya. "Kemudian sang musafir merasa sangat berbahagia. Ia melihat pancaran dan cahaya keputihan itu ada pada ayahnya. Dia mengucapkan puji syukur kehadirat Allah SWT mengangungkan dan menanamkanNya didalam hatinya serta bershalawat kepada Nabi SAW. UNTA MENJADI SAKSI BAGI ORANG YANG DIFITNAH Pada masa awal Islam, ada seorang muslim yang difitnah telah mencuri seekor unta. Pemfitnahnya mengajukan saksi-saksi palsu, yakni orang-orang munafik yang tidak segan untuk bersumpah palsu.Maka, orang yang seyogyanya tak bersalah itu diputus oleh hakim sebagai pencuri. Menurut hukum Islam, seorang pencuri harus dihukum potong tangan. Lalu, orang mukmin yang malang ini pun berdoa, "Tuhanku, Engkau Mahakuasa atas segala sesuatu. Mereka telah memfitnahku. Aku tidak mencuri unta itu. Engkau Mahatahu, selamatkanlah aku dari kehinaan ini, karena aku telah bershalawat pada Nabi paling mulia. Engkau Mahakuasa, izinkanlah unta itu berbicara. Jadikanlah ia sebagai saksiku. "Setelah berdoa demikian, dia mendesah keras, dan rahmat Allah SWT pun meliputi dirinya. Tak sulit untuk Sang Mahaperkasa dan Mahakuasa untuk membuat unta tersebut dapat berbicara dengan bahasa manusia. Hewan ini berkata, "Ya, Rasulullah, aku milik orang beriman ini. Orang-orang itu adalah saksi palsu dan si pemfitnah telah membuat tuduhan palsu terhadap orang mukmin sejati ini. "Lantas unta tersebut mendekati pemiliknya dengan sikap tunduk dan duduk didepannya. Syahdan, terkuaklah kebohongan saksi-saksi palsu ini, mereka tak dapat berkutik dengan kesaksian unta itu dan merasa malu. Seiring dengan itu, tumbuhlah cahaya iman dalam hati orang-orang yang turut menyaksikan peristiwa menakjubkan ini. Nabi Muhammad SAW bertanaya, "Wahai orang mukmin, bagaimana engkau dapat memperoleh keajaiban itu?" Orang mukmin tadi menjawab, Ya Rasulullah, saya selalu bershalawat kepadamu sepuluh kali sebelum tidur. " Nabi yang adil dan suci bersabda, "Karena shalawatmu kepadaku, Allah SWT bukan hanya menyelamatkanmu dari hukuman potong tangan di dunia ini, tetapi juga akan menyelamatkanmu dari siksa neraka di akhirat.Barangsiapa bershalawat kepadaku sepuluh kali pada sore hari dan sepuluh kali pada pagi hari, Allah SWT akan membangkitkannya bersama para nabi kesayangan dan kepercayaannya dan wali-wali yang patuh, dan Dia akan melimpahkan berkah kepadanya sebagaimana berkah kepada nabiNya. Sufyan Ats-Tsauri DAN KISAH ANAK SI TUKANG RIBA Sufyan ats-Tsauri menuturkan, "Aku pergi haji. Sementara tawaf di Ka'bah, aku melihat seoerang pemuda yang tak berdoa apapun selain hanya bershalawat kepada Nabi SAW. Baik ketika di Ka'bah, di Padang Arafah, di mudzdalifah dan Mina, atau ketika tawaf di Baytullah, doanya hanayalah shalawat kepada Baginda Nabi SAW. " Saat kesempatan yang tepat datang, aku berkata kepadanya dengan hati-hati, "Sahabatku, ada doa khusus untuk setiap tempat. Jikalau engkau tidak mengetahuinya, perkenankanlah aku mengajarimu. "Namun, dia berkata," Aku tahu semuanya. Izinkan aku menceritakan apa yang terjadi padaku agar engkau mengerti tindakanku yang aneh ini. " "Aku berasal dari Khurasan. Ketika para jamaah haji mulai berangkat meninggalkan daerah kami, ayahku dan aku mengikuti mereka untuk menunaikan kewajiban agama kami. Naik turun gunung, lembah, dan gurun. Kami akhirnya memasuki kota Kufah.Disana ayahku jatuh sakit, dan pada tengah malam dia meninggal dunia.Dan aku mengkafani jenazahnya. Agar tidak mengganggu jemaah lain, aku duduk menangis dalam batin dan memasrahkan segala urusan pada Allah SWT. Sejenak kemudian, aku merasa ingin sekali menatap wajah ayahku, yang meninggalkanku seorang diri di daerah asing itu. Akan tetapi, kala aku membuka kafan penutup wajahnya, aku melihat kepala ayahku berubah jadi kepala keledai. Terhenyak oleh pemandangan ini, aku tak tahu apa yang harus kulakukan. Aku tidak dapat menceritakan hal ini pada orang lain.Sewaktu duduk merenung, aku seperti tertidur. Lalu, pintu tenda kami terbuka, dan tampaklah sesosok orang bercadar. Seraya membuka penutup wajahnya, dia berkata, "Alangkah tampak sedih engkau! Ada apakah gerangan? "Aku pun berkata," Tuan, yang menimpaku memang bukan sukacita. Tapi, aku tak bisa meratap supaya orang lain tak bersedih. " Lalu orang asing itu mendekati jenazah ayahku, membuka kain kafannya, dan mengusap wajahnya. Aku berdiri dan melihat wajah ayahku lebih berseri-seri ketimbang wajah tuanya. Wajahnya bersinar seperti bulan purnama. Melihat keajaiban ini, aku mendekati orang itu dan bertanya, "Siapakah Anda, wahai kekasih kebaikan?" Dia menjawab, "Aku Muhammad al Musthafa" (semoga Allah melimpahkan kemuliaan dan kedamaian kepada Rasul pilihanNya). Mendengar perkataan ini, aku pun langsung berlutut di kakinya, menangis dan berkata, "Masya Allah, ada apa ini? Demi Allah, mohon engkau menjelaskannya ya Rasulullah. " Kemudian dengan lembut ia berkata, "ayahmu dulunya tukang riba. Baik di dunia ini maupun di akhirat nanti. Wajah mereka berubah menjadi wajah keledai, tetapi disini Allah Yang Mahaagung mengubah lagi wajah ayahmu. Ayahmu dulu memiliki sifat dan kebiasaan yang baik. Setiap malam sebelum tidur, dia melafalkan shalawat seratus kali untukku. Saat diberitahu perihal nasib ayahmu, aku segera memohon izin Allah untuk memberinya syafaat karena shalawatnya kepadaku. Setelah diizinkan, aku datang dan menyelamatkan ayahmu dengan syafaatku. " Sufyan menuturkan, "Anak muda itu berkata," Sejak saat itulah aku bersumpah untuk tidak berdoa selain shalawat kepada Rasulullah, sebab aku tahu hanya shalawatlah yang dibutuhkan manusia di dunia dan di akhirat. " Dalam sebuah riwayat, Rasulullah SAW telah bersabda bahwa, "Malaikat Jibril, Mikail, Israfil, dan Izrail Alaihumus Salam telah berkata kepadaku. Jibril As. berkata, "Wahai Rasulullah, siapa yang membaca shalawat atasmu tiap-tiap hari sebanyak sepuluh kali, maka akan kubimbing tangannya dan akan ku bawa dia melintasi titian seperti kilat menyambar." Berkata pula Mikail As., "Mereka yang bershalawat atasmu akan aku beri mereka itu minum dari telagamu. "Dan Israfil As.berkata, "Mereka yang bershalawat kepadamu, maka aku akan bersujud kepada Allah SWT dan aku tidak akan mengangkat kepalaku sehingga Allah SWT mengampuni orang itu." Malaikat Izrail As. pun berkata, "Bagi mereka yang bershalawat atasmu, akan aku cabut ruh mereka itu dengan selembut-lembutnya seperti aku mencabut ruh para nabi." Bagaimana kita tidak cinta kepada Rasulullah SAW? Sementara para malaikat memberikan jaminan masing-masing untuk orang-orang yang bershalawat atas Rasulullah SAW. Dengan kisah yang dikemukakan ini, semoga kita tidak akan melepaskan peluang untuk selalu bershalawat kepada pemimpin kita, cahaya dan pemberi syafaat kita, Nabi Muhammad SAW. Mudah-mudahan kita menjadi orang-orang kesayangan Allah, Rasul, dan para malaikatnya.Semoga shalawat, salam, serta berkah senantiasa tercurah ke hadirat Nabi kita, Rasul kita, cahaya kita, dan imam kita, Muhammad al Musthafa SAW beserta seluruh keluarga, keturunan, dan sahabat-sahabat beliau, dan seluruh kaum mukmin yang senantiasa untuk melazimkan bershalawat kepada beliau. Amin. Disadur dari buku: Hikayat-Hikayat

Keajaiban shalawat
Bayak sekali keajaiban-keajaiban dari membaca shalawat, diantaranya adalah Shalawat dapat mendatangkan syafa'at. Syafa'at Nabi Muhammad saw merupakan sesuatu yang diimpikan oleh setiap muslim, dimanapun ia berada. Sebab setiap kaum muslim tidak akan bisa mengandalkan amaliyahnya semata dalam menghadapi dahsyatnya hari kiyamat, pertanyaan kubur dan peristiwa-peristiwa hebat yang terjadi di alam akhirat tanpa ada pertolongan atau syafa'at dari Nabi Muhammad saw.
Adapun cara yang paling efektif untuk memperoleh syafa'at Nabi Muhammad saw adalah dengan banyak membaca shalawat kepada beliau. Barang siapa mencintai Nabi saw, maka pasti ia banyak membaca shalawat kepadanya. Buahnya ia akan mendekati surga.
Mungkin hanya shalawat yang memiliki banyak kelebihan dibandingkan dengan bacaan dzikir yang lain, selain orang yang membacanya mendapatkan syafaat, shalawat ini menjadi sebab diampuninya dosa.Inilah keuntungan ganda yang diperoleh untuk orang yang suka membaca shalawat pada nabinya.
Rasulullah saw bersabda: "Barangsiapa membaca shalawat pada ku 100 kali pada setiap hari jum'at, maka Allah mengampuni dosa-dosanya, sekalipun dosanya sebanyak buih lautan".
Rasulullah saw bersabda: "Barangsiapa membaca shalawat kepadaku satu kali, maka dia dibersihkan dari dosanya, sedikitpun tidak tersisa sekalipun hanya sebesar atom".
Dengan dihapusnya dosa-dosa orang yang membaca shalawat, maka dengan sendirinya ia akan masuk surga dengan mudah, karena seluruh dosanya sudah diampuni oleh Allah berkat bacaan shalawatnya kepada Nabi Muhammad saw.
Semua amal perbuatan manusia di alam ini akan dimintai pertanggung jawabannya di hadapan Allah nanti. Dari sekian banyak jenis amal ibadah yang dilakukan oleh manusia ada amal ibadah tertentu yang bisa dipakai oleh Rasulullah saw untuk mengenali umatnya, yaitu shalawat.
Shalawat ini bisa dijadikan barometer untuk mengukur kadar kecintaan seseorang terhadap Nabinya, yaitu Muhammad saw.Selain itu, Jauh dekatnya seorang muslim dengan nabinya dapat dilihat dari sedikit banyaknya ia dalam membaca shalawat.Sebab orang yang paling dekat dengan Rasulullah adalah orang yang banyak membaca shalawat kepada nabinya.
Rasulullah saw bersabda: "Sesungguhnya orang yang paling dekat denganku pada hari kiamat adalah orang yang paling banyak membaca shalawat kepadaku"
Rasulullah saw bersabda: "Sesungguhnya akan datang ke telagaku pada hari kiamat kaum-kaum yang hanya aku kenal karena mereka banyak membaca shalawat untukku".
Dengan demikian, rugi besar bila seseorang tidak mau membaca shalawat kepada Rasulullah saw, atau membaca shalawat tapi ala kadarnya saja, tanpa disertai oleh keniatan yang ikhlas dan kemauanyang kuat untuk bisa berkumpul dengan Rasulullah nanti di akhirat.
Orang yang membaca shalawat kepada Nabi Muhammad saw, shalawatnya akan langsung diterima oleh beliau.Karena itu, ia mengetahui siapa orang yang membaca shalawat kepadanya.
Dengan demikian, semakin sering orang membaca shalawat maka semakin dikenal dirinya oleh beliau.Sebaliknya, orang yang tidak mau membaca shalawat, maka ia pun tidak mengenal dirinya. Meskipun dia mengaku sebagai umat nabi Muhammad, tapi umat dalam artian yang bersifat umum, bukan mengenal secara pribadi Nabinya.Nah, shalawat inilah sebagai sarana untuk mengenal beliau secara pribadi.Demikian pula, ia bisa mengenal dirinya, karena shalawat yang dibacanya akan langsung ia terima .
Rasulullah saw bersabda: "Jangan kalian jadikan kuburku sebagai tempat perayaan, dan bacakan shalawat untukku, maka bacaan shalawatmu itu akan sampai kepadaku dimana saja kamu berada".
Rasulullah termasuk diantara sekian banyak rasul yang memiliki kelebihan bisa mengetahui kepribadian seseorang secara detail, tanpa bergaul dengannya, tanpa mengetahui tingkah lakunya setiap hari, dan tanpa pernah bertemu dengannya.
Inilah yang beliau katakan kepada para sahabatnya yang sedang duduk-duduk dimasjid dekat beliau, ketika ada seorang pemuda masuk kedalam mesjid, maka beliau langsung menghormatinya dan memberikan tempat duduk disisinya.
Rasulullah saw bersabda: "Barangsiapamembaca shalawat 10 kali kepadaku diwaktu pagi, dan 10 kali diwaktu sore hari, pasti dia diselamatkan dari guncangan yang besar kelak dihari kiamat, dan ia dikumpulkan dengan para nabi dan para shiddiqin yang telah diberi nikmat Allah".
Shalawat bila dibaca secara istiqomah dengan penuh keikhlasan, disertai rasa hormat dan mahabbah kepada Rasulullah, insyaallah pembacanya tidak akan jatuh miskin, akan tercukupi kehidupannya sehari-hari, tidak sampai merepotkan dan menyusahkan orang lain.
Diantara tanda dari orang yang banyak membaca shalawat kepada Nabi saw adalah wajahnya ketika dirinya berkumpuldengan semua makhluk dipadang mahsyar.Juga bercahayaketika saat melewati shirat, yaitu jembatan penyebrangan yang ada diatas neraka sebagai jalan menuju surga. Padahal waktu itu, banyak orang yang melewati shirat mukanya dan tubuhnya menjadi hitam pekat karena uap dari bara api neraka. Hal ini tidak terjadi pada para nabi, orang shaleh termasuk orang orang yang banyak membaca shalawat, justru cahaya mereka akan bersinar saat melewati shirat.
Bercahayanya wajah adalah sebagai tanda bahwa dirinya adalah calon penghuni surga, yang ringan hisabnya dan selamat saat melewati shirat.Orang seperti ini kebahagiaannya sudah terpancar dari kemilauan sinar wajahnya.Bahkan cahaya yang menyelimuti dirinya itu jika dibagi untuk menerangan seluruh makhluk yang ada di alam ini akan mencukupi.Sebagaimana penjelasan hadis di bawah ini.
Rasulullah saw bersabda: "Barangsiapa bershalawat untukku 100 kali pada hari jum'at, maka kelak ia akan datang pada hari kiamat disertai cahaya, yang jika cahaya itu dibagikan diantara makhluk makhluk seluruhnya, niscayanya sebagian semua"
Begitu mulia dan tingginya derajat Rasulullah disisi Allah sampai bacaan shalawat beliau bisa dijadikan mas kawin atau mahar.Inilah yang dilakukan oleh nabi Adam ketika hendak menikahi hawa.Atas petunjuk Allah, Nabi Adam diperintahkan memberikan mas kawin kepada udara yang berupa bacaan shalawat kepada Nabi Muhammad saw.
Ini menunjukan bahwa derajat Rasulullah saw lebih tinggi dari Nabi Adam, juga sebagai bentuk penghormatan Adam kepada Nabi akhir jaman, yaitu Muhammad saw.Padahal saat itu Nabi Muhammad saw belum lahir, ada sellisih waktu ribuan tahun jarak antara pernikahan Nabi Adam dengan kelahiran Nabi Muhammad saw, namun Nur Muhammad saw sudah memancar menerangi jagat raya ini, karena kelahiran beliaudi dunia adalah sebagai Rahmatal Lil Alamin.
Allah berfirman pada umat muhammad saw: "Bacalah shalawat pada Muhammad, dan bacalah salam kepadanya sehingga aku mengharamkan neraka buat kalian, dan bacalah salam kepada Nabi Muhammad sehingga aku menghalalkan surga buat kalian".
Mungkin hanya sahalawat yang memiliki keistimewaan luar biasa bila dibandingkan dengan bacaan dzikir yang lain.
Pada saat seluruh makhluk yang pernah hidup di alam ini di bangkitkan dari kuburnya mulai jaman sebelum nabi adam sampai akhir zaman, lalu mereka dikumpulkan disuatu lapangan yang maha luas yang bernama "mahsyar". Disana tidak ada naungan, tidak ada air juga tidak ada pepohonan, saat itu seluruh makhluk dalam keadaan haus, kecuali orang orang yang beriman, para kekasih Allah dan orang orang yang banyak membaca shalawat kepada Nabi Muhammad saw.
Mumpung masih ada kesempatan hendaknya kesempatan ini kita pergunakan untuk banyak membaca shalawat kepada Nabi Muhammad saw sebagai bekal di akhirat nanti, agar tidak mengalami kehausan saat berada di makhsyar.
Mungkin Orang yang lemah keimanannya, atau orang selalu menggunakan rasionya dalam memahami ajaran agama islam, ia tidak akan percaya dalam kisah ini.sebab kisah yang berkaitan dengan bacaan shalawat ini akan terjadi pada hari kiyamat nanti.
Orang yang banyak membaca shalawat ia akan dibela dan ditolong oleh nabi saw disaat ia sedang mengalami kesulitan dalam mempertanggung jawabkan amal perbuatannya dihadapan Allah kelak. Bila orang tersebut mendapat masalah serius dalam mempertanggung jawabkan amalanya, maka dialah yang akan membelanya, meskipun orang itu sudah dipastikan masuk dalam neraka.
Diantara keutamaan shalawat adalah bahwa shalawat itu dapat memberi syafa'at kepada orang yang membacanya, bisa menyelamatkan siksaan orang di akhirat, juga dapat menghapus dosa orang fasiq.Orang fasiq yang berlumuran dosa dan noda saja dapat mencapai derajat tinggi karena membaca shalawat.Bagaimana dengan orang -orang ahli ibadah, yang jauh dari kema'shiyatan? jika mereka mau membaca shalawat tentu nilainya jauh lebih tinggi melebihi prioritas yang dicapai oleh orang fasiq yang membaca shalawat.
Shalawat dalam acara membawa berkah.Majlis yang paling baik adalah acara yang penuh dengan berkah, keberkahan acara bisa didapat bila dalam acara tersebut telah dibacakan shalawat.
Dewan yang didalamnya tidak ada bacaan shalawat, kurang membawa berkah dan kemanfaatan bagi orang yang berkumpul dalam majlis itu, sehingga terkadang terjadi percekcokan, kesalah pahaman, tidak adanya kesepakatan, dan efek-efek negatif lainnya.
Sedangkan bila dalam acara itu dibacakan shalawat, setidaknya orang yang berkumpul dimajlis tersebut akan di ampuni dosa-dosanya, dijauhkan dari bencana, baik bencana yang diakibatkan dari perselisihan pendapat, atau ketersinggungan dari ucapan saat berkumpul. Semua ini adalah akibat dari keberkahan shalawat.
Selain itu, shalawat juga dijadikan sebagai perantara diterimanya amal.Diantara Persyaratan berdo'a kepada Allah adalah mengawalinya dengan membaca shalawat kepada Nabi saw. Sebab bacaan shalawat ini adalah sebagai sarana untuk menembus hijab yang menghalangi doa tersebut sampai kepada Allah. Selain itu, shalawat juga berfungsi sebagai sarana agar doa yang dipanjatkan terkabul.
Banyak membaca shalawat kepada Nabi Muhammad saw selain akan memdapat syafa'at dari beliau di akhirat kelak, juga dapat mendekatkan diri pada Allah.Sebagaimana yang difirmankan oleh Allah kepada nabi Musa: "maukah engkau agar aku dekat denganmu melebihi dekatnya ucapanmu dengan lisanmu, melebihi jiwamu dengan ragamu, melebihi cahaya penglihatanmu dengan kedua matamu, dan melebihi pendengaranmu dengan telingamu?, maka bacalah shalawat sebanyak mungkin kepada Nabi Muhammad saw ".

Mengapa membaca shalawa kepada Nabi Muhammad saw sama dengan mendekatkan diri pada Allah? Sebab dalam shalawat itutercantum pula nama Allah.Semakin sering orang bershalawat kepada Nabi Muhammad saw, maka semakin sering pula orang itu menyebut nama Allah.

Dengan demikian, selain dirinya menunjukan rasa mahhabah (kecintaannya) kepada Nabi Muhammad saw dengan bacaan shalawatnya, juga selalu ingat kepada Allah, Dzat Yang Menciptakannya.Inilah diantara inti dari firman Allah kepada Musa, sebagaimana disebutkan diatas.
Shalawat itu bisa mengharumkan bau jenazah. Peristiwa yang tidak masuk akal dan bersifat irrasional ini terjadi pada masa pemerintahan Umar Bin Khatab ra. Karena ketekunannya membaca shalawat, orang ahli maksiat yang di pandang buruk oleh masyarakat setempat karena tingkah lakunya yang menyimpang dari tatanan syariah dan kebiasaan yang buruk, namun ketika mati jenazah berbau harum semerbak, laksana keharuman minyak kasturi.
Demikian diantara keistimewaan membaca shalawat dengan istiqamah, keuntungannya bisa di rasakan langsung sewaktu di dunia, sampai jenazahnya berbau harum, tidak seperti aroma jenazah pada umumnya.
Ada lagi keistimewaan shalawat, yaitu shalawat dapat menyelamatkan hukuman peradillan. Shalawat dapat menjadi perantara datangnya pertolongan Allah kepada seseorang yang banyak membaca shalawat kepada kekasih Allah, yaitu Nabi Muhammad saw, ketika dirinya mengahadapi ketidakadilan dalam urusan peradilan.
Membaca shalawat pada Nabi bisa menyelamatkan seseorang dikala mengahadapi kesulitan, baik di dunia maupun di akhirat.
Praktek shalawat juga bisa di pakai untuk melihat mimpi terhadap sesuatu yang gaib, yang tidak bisa dirasionalkan juga tidak bisa di analisa secara ilmiah, tapi ini kenyataan.
Demikianlah diantara hikmah shalawat yang dapat dipakai untuk mengetahui keadan sesuatu yang bersifat gaib, yang tidak mungkin dilakukan oleh orang biasa, kecuali untuk mereka yang memiliki keistimewaan yang di berikan oleh Allah kepadanya, atau melakukan praktek tertentu yang memiliki derajat dan prioritas tinggi, seperti membaca shalawat .
Shalawat diletakan dibawah Arsy. Derajat kemuliaan shalawat ini sungguh luar biasa, setiap shalawat yang di baca oleh seorang hamba, maka bacaan shalawatnya itu dibawa oleh para malaikat untuk diletakan di bawah Arsy guna dilaporkan kepada Allah.
Oleh karena itu, ketika membaca shalawat bacalah dengan bacaan yang benar, jangan asal - asalan dalam mengucapkannya, apalagi sampai mempermainkannya, sebab shalawat yang kita baca ini dihaturkan kehadirat Allah oleh para malaikat.
Shalawat bisa merubah wajah mayat. Orang yang suka makan barang riba ketika mati wajahnya berubah seperti wajah keledai, namun ada suatu keanehan yang terjadi pada masa hidupnya Sufyan ats-Tsauri. Ada seseorang yang setiap harinya sudah biasa makan barang riba, hampir semua makanan yang masuk ke perutnya dapat di pastikan berbau riba. Tetapi anehnya ketika ia menonggal dunia wajahnya justru bercahaya, bersinar bagaikan bulan purnama. Ketika diselidiki salah satu penyebabnya ternyata adalah saat hidupnya ia tekun membaca shalawat kepada Nabi saw.
Memang luar biasa keistimewaan shalawat. Ia bisa memberikan syafaat tidak hanya di akhirat saja. Pada saat matipun orang yang banyak membaca shalawat akan mendapatka syafaatnya. Inilah amalan ibadah yang pahalanya langsung menjadi tanggung jawab Rasulullah saw.
Salah satu diantara keistimewaan shalawat, bahwa shalawat itu langsung di serahkan kepada Nabi saw, dan Nabi pun bisa mendengar orang yang membaca shalawat kepadanya. Ini menunjukan betapa agung dan mulyanya derajat beliau di hadapan Allah, sampai ia bisa mendengar langsung orang yang membaca shalawat kepadanya, meskipun beliau sudah meninggal ribuan tahun, sebagai mana yang di janjikan oleh Allah kepadanya.
Keterangan di atas membuktikan begitu besar penghormatan beliau terhadap orang yang membaca shalawat, sampai ia rela menjadi saksi bagi orang yang membaca shalawat padanya atas kebaikan amal ibadah orang tersebut di hadapan Allah nanti, maka rugi besar orang yang tidak mau membaca shalawat kepada beliau. Tidak ada amal ibadah dari umat Muhammad saw yang bisa diterima dan di dengar langsung oleh nabinya selain praktek shalawat.
Shalawat menghilangkan kefakiran. Salah satu rahasia shalawat yang tidak banyak diketahui orang, bahwa shalawat itu bisa menyebabkan orang yang membacanya bisa hidup tentram dan berkecukupan, tidak jatuh miskin dan sengsara dalam kehidupannya. Tidak miskin bukan berarti kaya raya, tetapi segala kebutuhannya sehari-hari bisa di penuhi, tidak sampai menyusahkan orang lain.
Oleh karena itu, shalawat hendaknya dijadikan pegangan oleh setiap umat muslim, sebagai bekal dalam perjalanan hidup di dunia dan di akhirat meskipun shalawat bisa membuat orang yang membacanya tidak jatuh miskin, tetapi hendaknya jangan berpangku tangan, usaha bekerja harus tetap dilakukan karena kita ini masih dalam tingkatan syariat. Artinya segala sesuatu bisa berhasil bila di sertai dengan ketekunan dalam berusaha tidak dengan bimsalabim abra kadabra.
Diantara pahala orang yang membaca shalawat bahwa setiap shalawat yang dibacanya itu akan di ganti oleh Allah dengan seorang malaikat. Malaikat inilah yang selalu membaca shalawat untuk dirinya sampai hari kiamat. Dengan banyak membaca shalawat maka banyak pula malaikat yang membaca shalawat untuk dirinya.
Melihat begitu besarnya pahala membaca shalawat, maka keterlaluan sekali bila ada orang tidak mau membaca shalawat kepada Nabi Muhammad saw.Orang seperti ini yakin tanpa membaca shalawat ia bisa masuk surga karena telah memiliki pahala yang banyak. Padahal keyakinan seperti ini adalah sangat menyesatkan dan bisa menjerumuskan dirinya dalam kefasikan, karena perbuatannya itu telah di bungkus dengan ketakaburan.
Ada bulan tertentu dimana orang yang membaca shalawat pada bulan itu akan mendapat pahala yang berlipat ganda, seperti membaca shalawat pada bulan sya'ban. Di bulan ini orang yang membaca shalawat akan mendapat balasan pahala yang di berikan kepada para nabi.
Orang yang banyak membaca shalawat ia akan mati dalam kondisi tenang. Maksudnya keluarnya roh dari badannya sangat halus, ia tidak akan mengalami sakaratul maut yang sangat menyakitkan. Hal ini disebabkan dari shalawat yang dibacanya itu.
Mudah - mudahan Allah melepaskan roh kita dalam kondisi baik, yang halus dan sangat pelan sekali, sehingga mati dalam kondisi sempurna.
Orang yang sering membaca shalawat kepada Nabi saw hidupnya di jauhkan dari kesedihan dan kerupekan, baik sewaktu di dunianya maupun di akhiratnya kelak, sehingga ia menjalani hidupnya dengan damai dan sejahtera. Lebih - lebih untuk kehidupannya di akhirat, ia akan mendapat syafaat dari Nabi saw sehingga ia tidak akan mengalami kesedihan, baik pada saat penimbangan amal, ketika berada di mahsyar maupun saat melewati shirat.
Munkin banyak yang tidak tau nahwa majelis yang di dalamnya ada bacaan shalawat akan menebarkan aroma yang sangat harum. Hanya orang - orang yanh memiliki keistimewaan dan kelebihan yang bisa merasakannya.
Begitu mendasarnya bacaan shalawat dalam tatanan akidah dan syariah, sampai menjadi rukun shalat dan khotbah jum'at. Karena itu orang yang melakukan shalat tanpa membaca shalawat pada nabi saw, maka shalatnya tidak sah.
Hal ini membuktikan bahwa shalawat adalah inti dari segala aktifitas ibadah seorang hamba kepada Allah. Dalam beribadah tanpa disertai shalawat sepertinya ada sesuatu yang ganjil dan kurang sempurna, hingga bisa menyebabkan amal ibadah tersebut tidak sampai kepada Allah.
Orang yang membaca shalawat kepada Nabi Muhammad saw akan mendapat pahala yang berlipat ganda, karena membaca shalawat kepada beliau adalah termasuk bagian dari cara menghormati dan memulyakan beliau, yang posisinya dan kemulyaannya pada seluruh mahluk di alam ini. Oleh sebab itu orang yang mebaca shalawat akan mendapat balasan rahmat yang luar biasa.
Salah asatu dari sekian banyak keuntungan membaca shalawat, bahwa shalawat itu dapat membela orang yang membacanya ketika ia mengalami kesulitan di alam kubur maupun di akhirat, yang di akibatkan oleh amal perbuatannya selama hidup di dunia.
Sebaliknya rugi besar orang yang tidak mau membaca shalawat, sebab ia akan mengalami kesengsaraan dan penderitaan yang tidak ada ujung pangkalnya, ia akan mempertanggung jawabkan semua perbuatannya di hadapan Allah sendirian, tanpa ada orang yang mau menolong dirinya.
Diantara kenikmatan dan kebahagiaan yang luar biasa diakhirat nanti adalah bisa bertemu rosulullah. Tidak semua umat manusi bisa menjumpai beliau kecuali orang - orang yang mencintainya. Mencintai rosulullah tidak cukup hanya di ucapkan di bibir saja, tetapi harus di buktikan dalam bentuk sering membaca shalawat kepadanya dan mengikuti sunah - sunahnya sebab bacaan shalawat adalah sebagai sarana untuk bisa melihat beliau di akhirat kelak.
Orang yang paling kikir dalam pandangan rosulullah saw adalah dimana nama beliau disebutkan ia tidak mau membaca shalawat kepadanya. Membaca shalawat saja yang tidak membutuhkan modal dan biaya serta tempat tertentu tidak mau mengucapkannya, apalagi sampai mengeluarkan harta bendanya, jelas ia akan lebih bakhil lagi.
Agar diri tidak dinilai bakhir atau kikir oleh rosulullah maka bacalah shalawat ketika nama beliau disebut. Lebih bagus lagi, sering membaca shalawat tanpa di batasi oleh waktu dan tempat meskipun tidak mendengar nama beliau disebut.
Diperbolehkan membaca shalawat kepada para nabi atau rosul selain Nabi Muhammad saw, Sebab mereka juga utusan Allah, yang harus di hormati dan di mulyakan dengan cara membaca shalawat kepada mereka.
Membaca shalawat ini di anjurkan kepada keluarga Nabi saw, sebab memulyakan keluarga beliau sam dengan menghormati dan mencintai beliau.Bagaimanapun juga rosulullah tidak bisa di pisahkan dengan keluarganya yang banyak membantu perjuangan beliau dalam menegakkan panji ketauhidan de muka bumi ini. Maka wajar kalau membaca shalawat kepada beliau di anjurkan juga untuk membaca shalawat kepada keluarga beliau.
Banyak orang awam yang tidak tau bahwa shalawt adalah sebagai jalan menuju surga. Karena dengan banyak membaca shalawat secara otomatis orang itu akan sering menyebut nama Allah dan kekasihnya, yaitu nabi Muhammad saw. Dengan cara seperti ini lambat laun hatinya menjadi lunak karena rasa mahabahnya kepada Allah dan kekasihnya, semakin ia bertambah rasa cintanya kepada Allah dan RosulNya, maka sewmakin tekun pula ia dalam beribadah.
Orang yang bershalawat kepada Nabi saw, ia akan di ampuni dosa-dosanya, di angkat derajatnya dan di lipat gandakan pahalanya. Dengan demikian, ia akan mudah masuk surga.
Tidak hanya orang yang membaca shalawat saja yang di mulyakan Allah, orang yang menulis shalawatpun di mulyakan Allah. Karena menulis shalawat ini termasuk golongan orang yang mencintai rosulullah.
Dengan demikian, orang yang mengarang kitab, para siswa, para ulama, para ustad dan kaum muslimin pada umumnya akan senang menulis shalawat di kitabnya atau buku catatannya, sebab mereka akan mendapat pahala selama tulisan shalawatnya itu masih ada. Terlebih lagi bila tulisan shalawat tersebut juga di amalkan.
Adapun tempat yang di anjurkan untuk membaca shalawat, karena fadlillah yang di dapat di dalamnya sangat besar sekali. Selain itu, ada juga tempat tertentu yang di wajibkan untuk membaca shalawat karena terkait langsung dengan ritual ibadah.
Orang yang tidak mau membaca shalawat kepada Nabi saw mereka akan terhina di akhirat nanti seba sudah banyak hadits, atsar maupun fatwa ulama yang menjelaskan tentang tidak terpujinya orang yang enggan membaca shalawat, bahkan ada di antara para ulama yang mengecam terhadap orang yang tidak mau membaca shalawat kepada nabi saw. Karena membaca shalawat kepada Nabi Muhammad saw itu merupakan bukti dari rasa cintanya kepada Nabi saw. Sampai al - quran pun menganjurkan kepada kaum muslimin agar senantiasa membaca shalawat kepada nabinya.
Tidak ada seorang nabi maupun rosul yang memiliki keistimewaan melebihi rosulullah saw dalam segala hal. Ini menunjukan ketinggian dan kemulyaan beliau di bandingkan dengan para rosul yang lain. Karena itu beliau di juluki "sayyidul anbiya" (junjungannya para nabi).
Masih banyak lagi keistimewaan - keistimewaan lain yang hanya di miliki oleh rosulullah saw. Hal ini membuktikan kalau ia memang benar - benar manusia sempurna dan mulya, yang di ciptakan oleh allah untuk di jadikan contoh dan panutan bagi seluruh mahluk di alam raya ini.
Rosulullah saw di ciptakan oleh allah memiliki tubuh yang sempurna, yang meliputi warna kulitnya, tingginya, berat badannya, keelokan wajahnya, gigi - giginya, rambutnya sampai ketajaman pandangan matanya. Kesempurnaan anggota tubuhnya merupakan cermin dari kepribadiannya yang agung.
Oleh karena itu, haram hukumnya menggambar rosulullah saw dalam bentuk apapun. Berdasarkan beberapa hadits shahih bahwa wajah rosulullah saw itu tidak bisa diserupai oleh siapapun, meskipun iblis. Ini merupakan suatu kelebihan dan keistimewaan yang di berikan oleh Allah kepadanya.
Banyak para ahli sejarah yang tidak mampu menggambarkan kesempurnaan dan ketampanan wajah rosulullah saw secara persis. Ia memiliki banya kelebihan secara fisik dibandingkan dengan fisik para nabi Allah yang lain. Maka tidak mengherankan bila ada perawi yang mengatakan bahwa rosulullah saw itu lebih tampan wajahnya di bandingkan dengan nabi yusuf as.
Rosulullah saw memang benar - benar manusia suci dalam arti yang sebenarnya, ia terjaga dari segala bentuk kemaksiatan dan kemungkaran sejak kecil. Hati beliau bersih dari segala bentuk noda dan kotoran jiwa. Karena itu ia tidak punya rasa hasud, dendam, berprasangka buruk, mudah marah, mudah tersinggung, meskipun di ludahi, di aniaya, di hujat, dan di lempari dia tidak punya rasa dendam dan jengkel sedikitpun tehadap orang yang menyakiti dirinya.
Karena kebersihan jiwa dan raganya ini sampa setan tidak bis menyerupai bentuk rosulullah saw, meskipun dalam mimpi. Apa lagi sampai menggodanya jelas tidak akan bisa sebab beliau selalu di lindungi oleh Allah SWT.
Setan tidak dapat mengganggu rosulullah saw secara langsung, maka ia menggunakan musuh - musuh beliau sebagai alat.
Dengan selamatnya rosulullah saw dari gangguan setan sejak kelahirannya sampai beliau wafat, menunjukan bahwa apa yang ia katakan dan ia lakukan itu senantiasa berada dalam jalur kebenaran dalam bimbingan Allah. Sehingga beliau patut di contoh dan di tiru segala perbuatannya karena ada jaminan kalau dia tidak bisa di jama oleh setan dalam segala bentuknya. Dengan demikian orang yang mengikuti sunah rosulullah saw pasti berada dalam jalan kebenaran. Seba kepribadian beliau, kata beliau, tingkah laku beliau, dan hati beliau senantiasa suci sejak kelahirannya, jauh dari gangguan dan tipu daya setan yang mengajak pada kemungkaran dan kemaksiatan.
Shalawat naqsabandiyyah. Shalawat ini berasal dari syekh khalid an-naq Syabandi, pembaharu terekad naqsabandiyyah. Bahwasanya shalawat ini sangat baik sekali untuk membentengi diri dari kejahatan penguasa yang dzalim, menjaga kehormatan diri atau tipu daya setan, bahkan ada sebagian orang yang menjadikan shalawat naqsabandiyyah sebagai perantara untuk menyembuhkan penyakit panas.
Shalawat hajjiyyah. Shalawat ini sangat berguna untuk orang yang ingin menunaikan ibadah haji, yang sudah berusaha semaksimal mungkin tapi ada kendala, baik itu yang berupa materi, kesehatan badan maupun persoalan - persoalan yang lain, maka hendaknya ia sering menerapkan shalawat ini.
Shalawat Ibnu Abbas ra. Shalawat ini berasal dari Abdullah bin Abbas, sebagai mana yang di katakan oleh abu musa Al-Madini. Khasiat shalawat ini banyak sekali, penting sekali bagi orang yang sedang menuntut ilmu, baik itu di pasantren maupun di lembaga - lembaga pendidikan lainnya, agar memperbanyak membaca shalawat ini, Insya Allah akan cepat memperoleh ilmu yang bermanfaat, sebab shalawat ini dapat menyinari hati, juga dapat di pakai membentengi diri dari gangguan sihir.
Shalawat Nurul qalbi. Shalawat ini pada intinya adalah untuk menynari hati, tetapi juga dapat di pakai untuk praktek yang lain. Seperti dipakai untuk perantara dalam memohon agar di beri kemudahan dalam mencari rizqi untuk mencukupi keluarganya sehari - hari.
Shalawat Ghazzali. Shalawat ini banyak hasiatnya, di anataranya adalah dapat dipakai untuk menjernihkan pikiran dan hati, dapat dilakukan untuk memudahkan membayar hutang, serta keinginan - keinginan yang lain.
Shalawat nurudzdzati. Shalawat ini disusun oleh sayid Hasan As-Sadzili. Shalawat ini memiliki banyak manfaat, diantaranya: Untuk memperoleh simpati dari orang banyak, untuk menghindari sihir atau santet dan keuntungan - keuntungan yang lain.
Shalawat khamaliyat. Fadilah shalawat ini banyak untuk siapa saja yang mengamalkannya. Jika dibaca sekali maka pahalanya sama dengan membaca 10.000 kali. Kalau dibaca sampai 700 kali kama shalawat ini dapat menjadi sandera bebas dari neraka. Bila ingin mendapat anak shalih, maka shalawat ini sangat cocok untuk di amalakan setiap hari dibaca sebanyak - banyaknya.
Shalawat nurul anwar. Diantara hikmah shalawat ini adalah dapat melapangkan dari segala problem keruwetan urusan dunia. Sedangkan hikmahnya yang lain adalah untuk memudahkan pemahaman bagi setiap orang yang menuntut ilmu, dan dapat dilakukan hajat - hajat yang lain sesuai dengan keinginan orang yang mengamalkannya.
Shalawat zabri muhammad. Shalawat ini banyak hikmahnya, diantaranya adalah bila ingin bermimpi bertemu nabi muhammad, maka hendaknya shalawat ini dilakukan setiap hari secara istiqomah, sebelum tidur hendaknya bersuci terlebih dahulu lalu membaca shalawat ini sampai tertidur, Insya Allah dalam tidurnya nanti bisa bermimpi bertemu dengan Nabi Muhammad saw. Shalawat ini juga bisa dipakai untuk kewibawaan diri dihadapan orang banyak.
Shalawat Al-jauhar asy-syafaf. Keutamaan shalawat ini banyak sekali, diantaranya ada untuk mencari ridha Allah, memudahkan dalam mencari rizqi, serte untuk menenangkan batin yang sedang gelisah atau dirundung persoalan yang sulit dipecahkan. Dengan mengamalkan shalawat ini, Insya Allah segala permasalahan bisa diatasi.
Shalawat sayid nu'mani. Keutamaan shalawat ini banyak sekali, diantaranya adalah dapat dipakai untuk menjaga diri ketika dalam berpergian sehingga bisa selamat sampai tujuan dan bisa kembali ke rumah dalam keadaan aman dan selamat. Bila dibaca sehabis Jum'ah, Insya Allah di-jauhkan dari pikiran - pikiran kotor dan ma'shiyat dan lain sebagainya.
Shalawat agar beertemu anggota kubur. Shalawat yang praktis ini memiliki fadilah dan khasiat yang besar. Shalawat ini bila dibaca setiap akan tidur sebanyak-banyaknya sampai tertidur, Insya Allah dalam tidurnya nanti akan bermimpi bertemu dengan orang - orang shaleh yang telah meninggal dunia.
Shalawat Al-fatih. Shalawat ini banyak sekali khasiatnya dan belum banyak dikenal orang. Shalawat ini disusun oleh sayid muhammad Bakir.Adapunhikmahnya yang lain adalah; untuk menghilangkan kebodohan sekaligus mencerdaskan otak, untuk melapangkan rizqinya, supaya diselamatkan keluarganya dari berbagai macam fitnahan, dan bisa diterapkan untuk hajat - hajat lain. Barang siapa membaca shalawat Al-fatih ini satu kali, pahalanya sama dengan shalawat (biasa) 1000 kali, bahkan ada yang berpendapat pahalanya 600.000 kali.
Shalawat kubra. Shalawat ini ada dalam kitab " Alfiyatush Shalawat " yang disusun olehSyekh Muslih bin Abdurrahman Al-Muraqi. Fadilah shalwat ini banyak sekali. Adapun diantara hikmahnya yang lain adalah: Bagi jama'ah haji yang banyak membaca shalawat ini, Insya Allah maksud dan tujuan terkabulkan dan hajinya menjadi mabrur. Shalawat ini bila dibaca setiap 3 kali, Insya Allah tidak akan jatuh dalam kemelaratan. Dan masih banyak lagi hikmahnya yang lain.
Shalawat mustajab. Shalawat ini sangat mustajab untuk mencapai sesuatu yang di cita-citakan. Adapun diantara hikmahnya adalah sebagai berikut: Barang siapa memiliki anak gadis yang sudah berumur masih belum ada yang meminang, maka bacalah shalawat ini sebanya 300 kali setiap hari. Insya Allah tidak begitu lama dia akan dipinang orang. Juga dapat digunakan untuk kebutuhan yang lain.
Shalawat agar didatangi nabi saw ketika akan mati. Orang yang mengamalkan shalawat ini setiap hari sehabis shalat fardlu, Insya Allah kematiannya akan di datangi oleh Nabi Muhammad saw. Shalawt ini juga bisa dilakukan agar hajat yang lain, misalnya untuk menjaga diri agar tidak diganggu orang jahat dan untukkeselamatan diri dikala dalam berpergian, serta untuk hajat lainnya.
Shalawat mukafa'ah. Mungkin hanya orang - orang tertentu saja yang mengetahui shalawat mukafa'ah, sebab shalawt ini tidak banyak dikenal dikalangan kaum muslimin, padahal hikmah yang terkandung didalamnya banyak sekali. Jika shalawat ini dilakukan setiap hari, maka ketika ia mengalami kesulitan dan penderitaan ada saja orang yang menolongnya. Inilah diantara berkahnya shalawat mukafa'ah.
Shalawat lihifdzil qur'an. Shalawat ini mengandung hikmah dalam menghafalkan Al-Qur'an, lalu sebagaimananya orang yang sedang menuntut ilmu, Insya Allah akan mudah menyerap dan menghafal ilmu yang diberikan oleh sang guru, dosen maupun kyai. Juga bisa dipakai untuk menjaga barang agar tidak diambil oleh pencuri.
Shalawat nariyah. Shalawat ini termasuk diantaranya shalawat yang banyak mengandung hasiat dan ampuh. Sudah banyak orang yang membuktikan tentang keampuhan shalawat nariyah. Shalawat ini sudah tidak asing lagi dalam kehidupan para santri dan kyai, karena sudah menjadi wiridan mereka. Bahkan tidak jarang digunakan untuk mengobati orang sakit. Biasanya untuk orang - orang tertentu agar hajatnya berhasil ia mengamalkan shalawat ini dengan dibaca 4444 kali, baik dibaca sendirian atau dibaca dengan orang banyak. Juga bisa dipakai untuk kebutuhan yang lain sesuai dengan hajat (keinginan) orang yang mengamalkannya, tentunya terhadap hal - hal yang ma'ruf.
Shalawat husnul khatimah. Shalawat ini disebut dengan shalawat husnul khatimah karena bila shalawat ini dibaca 10 kali setiap selesai shalat maghrib secara istiqomah, Insya Allah matinya nanti akan menjadi husnul khatimah, yakni mati dengan kesudahan baik dengan membawa iman. Barang siapa yang merasa dirinya tidak aman dari gangguan orang lain bisa mengamalkan shalawat ini.
Shalawat ibrahimiyyah. Shalawat ibrahimiyyahini banyak sekali manfaatnya, apa lagi dibaca secara istiqomah. Shalawat ini juga bisa dipakai untuk menghilangkan perasaan gentar dalam mengahadapi seseorang. Yang paling mendasar adalah untuk menangkal fitnah, sehingga bisa menjalani kehidupan di dunia ini dengan kedamaian dan kesejahteraan.
Shalawat badriyyah. Shalawat (badar) ini terdiri dari 28 bait. Shalawat ini mengandung banyak keutamaan dan manfaat yang sangat berguna bagi orang yang mengamalkannya. Terutama untuk keamanan diri, melapangkan rizqi dan memudahkan dalam segala urusan.
Shalawat sa'adah. Shalawat ini banyak sekali fadilahnya, dan barang siapa shalawat. Sa'adah ini satu kali sama kedudukannya dengan membaca 600.000 shalawat. Demikian menurut Al-A'raf As-Shawi di dalam keterangan imam dardari dan sayid Ahmad Dahlan. Shalawat ini juga bisa dipakai untuk kewibawaan diri, agar tidak diremehkan dan disepelekan orang lain.
Shalawat munjiyat. Shalawat ini sudah tidak asing lagi dikalangan kaum muslimin, karena khasiatnya yang luar biasa inilah yang membuat banyak mengamalkannya. Biasanya shalawat ini dipakai wiridan untuk mengharapkan sesuatu yang dihajatkannya agar cepat terkabul, misalnya agar berhasil dalam bekerja, dalam meraih posisi, berhasil dalam ujian dan hajat - hajat lain yang bersifat ma'ruf.
Shalawat kenikmatan. Shalawat ini terkenal dengan sebutan "Al-In umum", artinya kenikmatan. Tentang shalawat ini Sayid Ahmad Ash-Shawi mengatakan: Shalawat ini dapat membuka bagi pembacanya kenikmatan dunia dan akhirat, sedangkan pahalanya besarnya tak ter sampai. Tentang hikmahnya yang lain adalah: Barangsiapa yang hatinya selalu dirundung kesedihan, maka hendaknya mengamalkan shalawat ini setiap selesai shalat fardlu, Insya Allah hatinya akan menjadi dingin, tentram dan tenang, jauh dari kegelisahan dan kegundahan dalam menghadapi segala persoalan dunia maupun akhirat.
Shalawat Al-Hindi. Shalawat ini besar sekali manfaatnya terutama untuk orang yang sedang menuntut ilmu. Syekh Al-Hindi mendapatkan shalawat ini langsung dari rosulullah melalui mimpi. Manfaatnya: Barangsiapa istiqomah membaca shalawat ini, maka ia akan mendapat ilmu dan rahasianya. Sedangkan hikmahnya yang lain adalah: Bila dibaca setiap hari secara istiqomah, Insya Allah matinya nanti Husnul Khatimah.
Shalawat Al-Bihar. Shalawat ini bisa digunakan untuk segala hal, tetapi ada praktek yang khusus. Shalawat Al - Bihar biasa dipakai oleh orang yang hatinya selalu minder dalam menghadapi orang yang besar, yang kehormatannya, derajatnya dan kemulyaannya pada dirinya. Juga shalawat ini terkadng dipakai untuk mengobati seseorang, dan lain sebagainya.
Shalawat mukhathab. Banyak sekali manfaat shalawat ini, oleh karena itu ditekankah agar dibaca sebanyak mungkin pada setiap hari jum'at, sedangkan selain hari jum'at dibaca 11 kali secara istiqomah. Insya allah orang yang membaca akan memperoleh keselamatan dari segala musibah dan bencana. Juga bisa dijadikan wirid sebagai perantara untuk mengharapkan keinginan yang belum tercapai, dan untuk praktek - praktek yang lain.
Shalawat tausi'ul Arzaq. Shalawat ini juga disebut dengan "shalawat tausi'ul Arzaq watahsinul ahlaq". Adapun fadilah dan khasiatnya jika di baca terus menerus secara istiqomah, Insya Allah diluaskan rizqinya dan dirinya diberi ahlaq yang baik. Waktu yang lebih utama untuk mengamalkannya adalah setiap selesai shalat fardlu sebanyak 11 kali. Sedangkan hikmahnya yang lain adalah: Bila dibaca 7 kali lalu ditiupkan pada dahi anaknya yang sedang tidur, Insya Allah anaknya nanti punya ahlaq yang mulia dan berbakti kepada orang tuanya.
Shalawat badawi. Shalawat badawi ini banyak sekali manfaatnya dan bisa digunakan dalam segala hal, terutama keamanan seri. Adapun diantara hikmahnya yang lain adalah: Untuk menghindari sihir, gendam dan segala bentuk kejahatan yang berbentuk mejik.
Shalawat quthbul aqthaab. Shalawat ini disusun oleh Sayid Abdillah bin Al - Haddadi juga banyak mengandung hikmah, terutama untuk menyembuhkan aneka penyakit. Juga dapat dipakai untuk menentramkan hati yang sedang gelisah dan gundah karena urusan keduniaan.
Shalawat fatimah az - zahra. Sayid abdul aziz ad-dabbagh telah meriwayatkan, bahwa shalwat ini yang berasal dari fatimah ra. Ia membicarakan shalawat ini secara panjang lebar dalam bukunya yang berjudul "Al - Ibriz". Oleh karena itu, barangsiapa yang ingin mengetahui lebih mendalam, maka hendaknya menelaah kitab tersebut. Adapun hikmah yang lainnya adalah: Bila shalawat ini di baca setiap hari secara istiqomah, Insya Allah dirinya tidak sampai kekurangan makan, alias melarat.
Shalawat penghapus dosa. Shalawat ini mengandung fadilah dan manfaat yang luar biasa. Barangsiapa membaca shalawat ini setelah shalat ashar pada hari jum'at sebanyak 80 kali, Insya Allah dosanya di ampuni selama delapan puluh tahun. Adapun hikmahnya yang lain adalah: Kapan shalawat ini dibaca dalam hitungan ganjil sesudah maghrib dan subuh, Insya Allah dirinya akan beri umur dan mati dalam keadaan husnul khatimah.
Shalawat waliyullah syekh abdul qadir jailani. Shalawat ini sebaiknya dibaca 100 kali sehari semalam, fadilahnya lebih besar dari shalawat yang lain. Bisa dipaki perantara untuk mengobati anak yang nakal, anak yang kurang cerdas, dipakai untuk melindungi dari gangguan jin, dan hajat - hajat yang lain.
Shalawat thibbul qulub. Ini merupakan shalawat penerang hati yang sedang dilanda keruwetan karena mengalami berbagai masalah. Shalawat ini banyak kegunaan diantaranya adalah: Untuk mengatasi masalah - masalah berat yang tidak mungkin bisa diselesaikan secara akal. Shalawat ini juga dapat digunakan untuk keperluan lain, misalnya untuk keamanan diri dari gangguan kejahatan.
Shalawat mohon ketabahan. Fadilah shalawat ini banyak, jika shalawat ini dibaca terus menerus Insya Allah akan memperoleh dan merasakan kenikmatan hidup lahir batin. Adapun hikmahnya yang lain adalah: Jika melihat seseorang selalu dirundung kesedihan dan depresi karena menerima berbagai macam cobaan dan musibah, maka hendaknya mengamalkan shalawat ini yang ditunjukan kepadanya, Insya Alla tidak begitu lama hatinya akan tenang dan tentram, menerima cobaan Allah dll.
Shalawat dikala susah. Shalawat ini paling utama dibaca tengah malam setelah melakukan shalat tahajud, agar dirinya memperoleh pertolongan Allah dari kesempitan hidupnya. Misalnya dari kesulitan membayar utang, menghadapi masalah yang rumit yang tidak ditemukan jalan keluarnya, tidak mampu menghadapi fitnahan, dan kesulitan kesulitan - kesulitan yang lain.
Shalawat menghindari mara bahaya. Fadilah shalawat ini banyak sekali, jika dibaca setiap selesai shalat fardlu, Insya Allah akan terhindar dari segala marabahaya dan memperoleh rizqi dengan mudah. Shalawat ini adalah shalawat Wali kutub ahmad Al - Badawi, manfaatnya untuk menghasilkan cahaya dan rahasia rizqi lahir batin, dan sangat manjur untuk mendatangkan hajat. Bila dibaca sehari hari seratus kali. Dan masih banyak lagi hikmah lainnya dari shalawat ini.
Shalawat syifa. Shalawat ini banyak mengandung khasiat tertentu yang sangat bermanfaat bagi orang yang mau mengamalkannya terutama yang berkaitan dengan pengobatan suatu penyakit. Adapun hikmahnya yang lain adalah: Jika Shalawat ini dibaca setiap habis shalat maghrib, Insya Allah dapat mensehatkan badan dan rohani.
Shalawat melestarikan harta. Waktu paling utama untuk memabaca shalawat ini adalah sesudah shalat jum'at. Barangsiapa banyak membaca shalawat ini pada akhir Jum'ah di bulan rajab setelah melakukan shalat Jum'ah, Insya Allah tangannya tidak pernah kosong harta. Juga bisa dilakukan untuk hajat lain.
Shalawat mohon ampunan dosa. Shalawat ini disusun oleh sayid Al-Mabtuly. Didalamnya mengandung rahasia yang sangat mengaggumkan. Oleh sebab itu, hendaknya ini dijadikan bacaan yang rutin dan kontinyu. Sedangkan mengenai hikmahnya yang lain adalah "Jika shalawat ini dibaca sebelum berdoa, Insya Allah doanya nanti terkabulkan dan dosanya diampuni oleh Allah. Juga bisa dipakai untuk menerangi pikiran yang sedang dirundung kesedihan dan kerupekan.
Shalawat mendatangkan hajat. Dilihat dari judulnya saja sudah menunjukan manfaatnya. Shalawat ini dibaca sampai 1000 kali, maka Allah akan melapangkan kesempitannya, dan juga Allah akan mendatangkan hajatnya. Adapun hikmah yang lain adalah: Jika dalam berdagang terus merugi, maka hendaknya mengamalkan shalawat.

SHOLAWAT SAKTI


SHOLAWAT NURUL ANWAR


اللهم صل على نور الانوار وسر الاسرار وتر ياق الاغيار ومفتاح باب اليسار سيدنا محمد المختار واله الاطهار واصحا به الاخيار عدد نعم الله وافضاله

Allahumma shalli 'alaa nuuril anwaari wasirril asraariwatiryaaqil aghyaariwamiftaahi baabil yasaarisayyidinaa wamaulaana Muhammadinil muhtaari wa aalihil athhaari wa ash haabihil ahyaari 'adada ni'amillaahi wa ifdhaalih.
Artinya :
Ya saw

Keutamaan dan khasiat sholawat Nurul anwar :
Sholawat ini bersumber dari wali quthub Sayyid Ahmad al Badawi ramenurutnya,keutamaan dan kegunaannya sholawat ini adalah :
  • Jika dibaca setiap selesai shalat fardhumaka akan terhindar dari segala marabahaya dan memperoleh rizki dengan mudah
  • Jika dibaca 7 kali sebelum tidur , insya Allah akan terhindar dari sihir yangdilakukan orang jahat
  • Jika dibaca 100 kali sehari semalam , akan memperoleh cahaya Illahi , menolakbencana , mendapat rizki lahir batin

# # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # #

SHOLAWAT IBRAHIMIYAH


Khasiat fadhilah dan manfaat Sholawat Ibrahimiyah :
alaa Aali Sayyidina IBRAAHIMA , FIL ' aalamiina INNAKA HAMIIDUN MAJIIDUN .Artinya : Ya Allah











SHOLATAWAT Munjiat
<Span class =sholawat munjiyat " style = "border-width: 0px; display: block; float: none; margin-left: auto; margin-right: auto;" title = "sholawat munjiyat" border = "0" height = "318"


Artinya : 
Ya Allah limpahkanlah rahmat kepada junjungan kita Nabi Muhammad saw, Yang denganrahmat itu Engkau akan membersihkan kita dari semua keburukan / kesalahan .
Fadlilah dan keutamaan Sholawat Munjiyah ( Penyelamat ) 

  • Dibaca 41 kali di saat lahirnya seorang anak ,insya Allah anak itu kelak akan jadiorang besar lagi shalehtatat kepada Allah dan RasulNyapatuh kepada nasehatorang tua / guru serta menjadi anak yang berguna bagi agama nusa dan bangsa.
  • Dibaca 40 kali setelah sholat fardlu ,akan dapat menghilangkan kesusahan,mempermudah semua pekerjaan dan urusanmembuka dan meluaskan rezeki,menerangkan hatimeninggikan pangkat dan derajatdan membuka pintukebaikan dan dapat menolak atau menghindar bencana ,musibah dalam bentukapa pun.
  •  yang sangat mendesak dan urgen misalnya ingin dapat jodoh atau yang lainnya.
# # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # # #

SHOLAWAT Nariyah


Ad dainuuri , Barang siapa yang membaca shalawat naariyyah pada setiap setelah shalatfardhu sebanyak 11 












SHOLAWAT BASYA'IRUL KHOIROT

بشائرالخيرات

Basya ' Irul KHAIRAT

Kabar Gembira tentang Berbagai Kebaikan )


Ia mengangkat orang yang mengamalkannya ke derajat yang amat tinggi , dan membuatmereka mencapai tujuan yang " Cepatlah berlalu , wahai hamba Allah Allah Subhanahu WaTa ' ala berfirman : Ia adalah pembuka tujuh puluh pintu rahmat , dan ia mewujudkankeajaiban jalan menuju ke surga Firdaus . 












DOA nurbuat


Salah satu Doa yang memiliki banyak khasiat diturunkan Allah adalah Do'a Nurbuat (Nurul Nurbuwah / khotamun Nubuah), syarat utama mengamalkannya agar mutazab dengan berlaku ihklas. Menurut Riwayat, bahwa Rasulullah usai melaksanakan Sholat Subuh bersama para sahabat duduk di masjid. Kemudian datanglah malaikat Jibril seraya berkata: "Aku diutus oleh Allah membawa Do'a Nurbuat untuk diserahkan kepadamu (Rasulullah)." Menurut keterangan yang disampaikan oleh Imam At Turmuzi Radhiyallahu 'anhu bahwa:
Barangsiapa menilik atau memandang kepada "Khatamun Nubuwwah" sedang ia berwudhu 'pada waktu subuh, niscaya Allah akan memelihara akan dia sampai sore. Dan barang siapa menilik kepadanya pada waktu maghrib maka terpelihara pula sampai ke pagi. Demikian juga barang siapa menilek kepadanya pada awal bulan niscaya Allah akan memelihara akan dia dari segala bala dan kecelakaan hingga akhir bulan itu. Selanjutnya barang siapa yang menileknya kepadanya sewaktu hendak berjalan (musafir) niscaya jadilah sepanjang perjalanannya itu barokah dan selamat. Barang siapa mati dalam tahun itu maka niscaya dimatikan Allah dalam keadaan beriman insya Allah Ta'ala, tetapi harus yakin sepenuh hati kepada Allah SWT dan setidaknya bershalawat atas Junjungan Besar Rasullulah, Nabi Muhammad SAW sebanyak 33 kali atau 313 kali sehari agar mendapatkan kerahmatan , keberkahan, keridhaan, hidayah, pimpinan, petunjuk dan kasih sayang Allah SWT Insya Allah.

DO'A NURBUAH
"Bismillaahir rohmaanir rohiim. Allahumma dzisshulthanil azhiim. Wa Dzil mannil qadim wa Dzil wajhil kariim wa waliyyil kalimaatit tammaati wad da'awaati mustajaabati 'aaqilil hasani wal husaini min anfusil Haqqi' ainil qudrati wannaazhirinna wa 'ainil insi wal jinni wa in yakadul ladziinna kafaruu la yuzliquunaka bi-abshaarihim lamma sami'udz Dzikra wa yaquuluuna innahu lamajnuun wa maa huwa illa dzikrul lil 'aalamiina wa mustajaabu luqmanal hakiimi. wa waritsa sulaimaanu daawuda 'alaihimas salaamu al Waduudu dzul' arsyil majiidi thawwil 'umrii wa shahhih ajsadii waqdhi haajatii wa aktsir amwaalii wa aulaadii wa habbib linnaasi ajma'in Watabaa' adil 'adaa wata kullahaa min banii aadama' alaihis salaamu man kaana hayya wa yahiqqal qaulu 'alalkaafiriina waqul jaa al Haqqu wa zahaqalbaathilu innal baathila kaana zahuuqaa. Wa nunazzilu minal qur'aani maa huwa syifaa-uw wa rahmatul lil mu'miniina. Wa laa yaziidu zhaalimiina illaa khosaaron.Subhaana rabbika rabbil 'izzati' ammmaa yashifuuna wa salaamun 'alal murshaliina wal hamdu lillahi rabbil' aalamiin. " 
TERJEMAHAN MELAYU 
"Ya Allah, Zat Yang memiliki kekuasaan yang agung, yang memiliki anugerah yang terdahulu, memiliki wajah yang mulia, menguasai kalimat-kalimat yang sempurna, dan doa-doa yang mustajab, penanggung Hasan dan Husain dari jiwa-jiwa yang haq, dari pandangan mata yang memandang, dari pandangan mata manusia dan jin. Dan sesungguhnya orang-orang kafir benar-benar akan menggelincirkan kamu dengan pandangan mereka, ketika mereka mendengar Al-Quran dan mereka berkata: "Sesungguhnya ia (Muhammad) benar-benar orang yang gila, dan Tiadalah itu semua melainkan sebagai peringatan bagi seluruh alam. Allah yang mengabulkan do'a Luqmanul Hakim dan mewariskan sulaiman bin daud as Allah adalah Zat Yang Maha Pengasih lagi memiliki singgasana yang Mulia, panjangkanlah umurku, sehatlah jasad tubuhku, kabulkan hajatku, perbanyaklah harta bendaku dan anakku, cintakanlah semua manusia dan jauhkanlah permusuhan dari anak cucu Nabi Adam as, orang-orang yang masih hidup dan semoga tetap ancaman siksa bagi orang-orang kafir. Dan katakanlah: "Yang haq telah datang dan yang batil telah musnah, sesungguhnya hal yang batil itu pasti musnah". Dan Kami turunkan dari Al-Qur'an suatu yang menjadi penawar dan rahmat bagi orang-orang yang beriman, dan Al-Quran tidak akan menambah kepada orang-orang yang berbuat aniaya melainkan hanya kerugian. Maha Suci Allah Tuhanmu Tuhan Yang Maha Mulia dari sifat-sifat yang di berikan oleh orang-orang kafir. Dan semoga keselamatan bagi para Rasul. Dan segala puji bagi Allah Tuhan Semesta Alam. "
Selain doa nurun nubuwwah ia juga dikenal sebagai; doa nurbuwat atau doa nurbuat juga doa nurbuah dan doa nurbuwah, tergantung pada dialek menurut suku baik di Malaysia maupun di Indonesia. Doa Nurun Nubuwwah di katakan memiliki khasiat yang banyak sekali dan sangat menakjubkan terhadap siapa yang suka membaca dan mengamalkannya dengan ikhlas hati benar-benar karena Allah. Dan di antara khasiat-khasiatnya adalah sebagai berikut; Khasiat yang terkandung dalam doa Nurbuat antara lain: • Hajat dapat terkabul, jika dibaca sesudah sholat fardlu secara rutin. • Dapat bertemu dengan Jin, bisa merubah rupa. • Dapat menyembuhkan hewan yang cacad bila dibacakan pada hewan tersebut. • Dapat diampuni dosa kita, jika dibaca ketika matahari terbenam. • Dapat disayangi oleh musuh, jika dibaca ketika hendak keluar rumah. • Dapat menjadi penjaga rumah dari gangguan jin, sihir, santet dan bahaya lainnya, jika ditulis lalu disimpan di dalam rumah. • Dapat menyelamatkan serangan hama, jika ditulis lalu diletakkan pada tanaman. • Dapat mengusir jin dari tempat-tempat angker, jika ditulis dan diletakkan di tempat tersebut. • Dapat kesejahteraan dunia akhirta jika dibaca setiap hari secara rutin.• Dapat menjauhkan dari kekufuran dan perbuatan maksiat jika dibaca 50 kali setiap malam Jum'at. • Dapat memperlihatkan hal-hal yang indah, jika dibaca 100 kali pada malam Sabtu. • Dapat menawarkan air laut, jika dibaca lalu ditiupkan pada air laut tersebut. • Dapat awet muda jika dibaca setiap malam Minggu • Dapat keselamatan hidup jika dibaca setiap malam Senin. • Dapat menguatkan tubuh jika dibaca setiap malam Selasa. • Dapat menguatkan gigi jika dibaca setiap malam Rabu. • Dapat membuat wajah tampak lebih tampan / cantik jika dibaca setiap malam Kamis. • Dapat menjinakkan binatang buas jika dibaca pada telinga binatang tersebut. • Dapat bertemu Nabi Muhammad dalam mimpi jika dibaca 100 kali sebelum tidur. • Dapat menyembuhkan segala macam penyakit jika dibacakan pada minyak kelapa lalu dioleskan pada bagian yang sakit tersebut. • Dapat dikasihi oleh penguasa , kantor jika dibaca setiap hari. • Dapat berjalan jauh, jika dibacakan pada daun sirih yang bertemu ruasnya lalu diioleskan keseluruh tubuh dan kedua kaki. • Dapat bertemu dengan raja jin jika dibaca pada tengah malam dalam kondisi suci. • Dapat keselamatan dari pertempuran jika dibaca ketika akan berangkat bertempur. • Dapat diterima lamaranya jika dibaca ditempat sunyi setelah siangnya berpuasa. • Dapat memfasilitasi kelahiran jika dibacakan pada segelas air lalu diminumkan pada Ibu yang akan melahirkan tersebut. • Dapat menyembuhkan sakit pada mata jika dibaca lalu ditiupkan pada mata yang sakit. • Dapat menyembuhkan gigitan binatang berbisa jika dibaca lalu ditiupkan pada gigitan tersebut. • Dapat kemuliaan di lingkungan masyarakat jika dibaca secara rutin setiap hari. • Dapat melenyapkan permusuhan jika dibaca sebanyak-banyaknya * Masih banyak khasiat yang terkandung dari Do'a Nurbuat CARANYA: Bertemu para nabi. Rasulullah SAW bersabda: "Barang siapa yang ingin bertemu dengan para Nabi, maka bacalah doa Nurun Nubuwwah sebanyak seratus kali, kemudian tidur, Insya-Allah akan mimpi bertemu dengan para Nabi, di samping itu siapa pun yang melihatnya akan menaruh kasih sayang , dan hendaknya tidak terhenti dalam mewiridkan doa Nurun Nubuwwah ini hingga sampai anak cucu. Pelindung dari Sihir. Di riwayatkan, bahwa Rasulullah SAW bersabda setelah shalat Subuh ketika duduk-duduk bersama para sahabat di Masjidil Haram, tiba-tiba datanglah malaikat Jibril as membawa doa Nurun Nubuwwah, seraya berkata: "Wahai Rasulullah, aku telah di utus oleh Allah Subhanahu Wa Taala untuk menyampaikan doa ini kepadamu / Rasulullah".Selanjutnya beliau bersabda: "Doa Nurun Nubuwwah ini banyak sekali manfaatnya bila di baca dan diamalkan. Dan apabila tidak dapat membaca atau tidak hafal, maka cukuplah ditulis, kemudian tulisan tersebut disimpan dalam rumah, maka Allah akan senantiasa memberikan perlindungan kepada penghuni rumah itu dari sihir / tenung atau penyakit.Hajat Tercapai. Barangsiapa yang membaca dan mengamalkan doa ini secara istiqamah pada setiap selesai shalat setidaknya sekali, maka Insya Allah apa pun hajatnya akan segera terlaksana. Jika ada ratu / raja yang ingin menjadi pendeta (orang yang banyak ilmu) maka dengan berkat doa ini insya-Allah akan berhasil. Demikian juga jika ada pendeta yang ingin menjadi Wali Allah, maka dengan berkat doa ini insya-Allah akan berhasil. Dimuliakan orang Rasulullah SAW bersabda, "Jika kamu ingin dimuliakan oleh orang lain, maka bacalah Doa Nurun Nubuwwah." Pengasih Bilamana anda ingin mendekati raja / menteri atau orang yang berpangkat atau berkumpul dengan orang banyak maka bacalah doa ini pada tiap hari minimal sekali, Insya-Allah semua orang yang Anda dekati itu akan menaruh kasih sayang. Melamar wanita. Bilamana Anda ingin melamar seorang wanita, maka berpuasalah sehari dan malamnya jangan tidur, kemudian bacalah doa ini terus menerus di tempat yang sunyi, Insya-Allah lamaran anda di terima. Pengaman bagi orang bertengkar Bilamana ada orang yang bertengkar, sedang anda ingin melerainya maka bacalah doa ini, Insya-Allah orang yang bertengkar itu akan berhenti dan akhirnya saling memaafkan . Musuh menjadi takut Bilamana anda pergi berperang (fisabilillah), bacalah doa ini, Insya-Allah tidak di kejar musuh, bahkan musuh akan lari tunggang langgang ketika bertemu dengan Anda. Harta dunia. Bilamana Anda ingin harta dunia, maka bacalah doa ini pada kunir (kunyit putih / temu) kemudian tanamlah di tanah, Insya-Allah akan jadi emas, tapi jangan berbicara atau beritahu orang lain. Kuat berjalanBilamana Anda ingin kuat berjalan, bacalah doa tersebut pada daun sirih yang bertemu ruasnya, kemudian sapukanlah mulai dari kepala sampai kaki, Insya-Allah akan kuat berjalan walau sejauh perjalanan yang Anda tempuh itu. Juru dari gangguan makhluk halus. Bilamana doa Nurun Nubuwwah ini ditulis pada kertas lalu tulisan tersebut di letakkan pada tanaman, Insya-Allah tanaman tersebut akan selamat dari hama, saat di tempatkan pada tempat-tempat yang menakutkan atau pada tempat-tempat yang ditempati setan atau iblis, jin atau hantu dan segala macam jenis makhluk halus, maka dalam waktu singkat mereka akan berpindah tanpa kembali lagi. Mengubat dari kerasukan. Bilamana ada orang di rasuk hantu , setan dan jin, atau gila, maka cara mengobatinya adalah bacakan kepada minyak kemudian oleskan ke badannya .. Raja Jin.Bilamana Anda ingin mendatangkan raja jin, maka bacalah doa ini seratus kali dalam kondisi tidak berhadas (suci), baik suci badan dan tempat, kemudian masuk di tempat yang sepi pada malam Jumat. Insya-Allah Anda akan ditemukan oleh si raja jin itu.menemukan Jin. Suatu keajaiban yang luar biasa bilamana ada jin yang ingin menyerupai manusia, maka jadi lah ia manusia lantaran berkah-Nya doa Nurun Nubuwwah ini, begitu pun manusia jika ingin menjumpai jin, maka ia mengamalkan doa tersebut. Penyembuh Kesakitan. Bilamana ada orang sakit, maka bacalah doa ini pada minyak (minyak kelapa / sawit wijen), kemudian oleskan pada tempat yang sakit, Insya-Allah akan lekas sembuh.Penawar gigitan ular Bilamana ada orang digigit ular , atau kena sengatan binatang berbisa, atau kena racun dan penyakit lain, maka bacakanlah doa tersebut pada tempat yang terkena gigitan atau sengatan itu, Insya 'Allah akan lekas sembuh. Sakit mataBilamana ada orang sakit mata, maka bacalah doa ini lalu tiupkan pada mata yang sakit itu. Insya-Allah akan lekas sembuh. Sulit bersalin. Bilamana ada wanita bersalin yang sulit, maka bacalah doa ini pada pinggang atau mangkuk putih yang berisi air, kemudian airnya diminumkan, Insya-Allah bayinya akan segera keluar tanpa kesulitan yang di derita oleh sang ibu. turun hujan. Bilamana akan turun hujan dalam suatu perjalanan, agar Anda tidak kehujanan, maka bacalah doa tersebut, Insya-Allah tidak jadi turun hujan. Binatang cacat Jika ada binatang yang cacat dengan dibacakannya akan menjadi sempurnalah binatang tersebut Menghindari serang hama pada tanaman Jika dipasang / diletakan pada tanaman, Insya-Allah selamat dari segala hama Air asin menjadi tawar Bilamana Anda pergi berlayar naik perahu, kemudian di situ Anda kehabisan air minum, maka bacalah doa ini pada air laut, Insya-Allah air laut yang alami asin itu berubah menjadi tawar dan bisa Anda minum. Penyelamat siksa neraka. Bilamana doa ini di baca setiap hari, maka akan selamat dari siksa neraka, selamat dunia akhirat dan terhindar dari godaan setan. Di baca pada malam Sabtu Ingin mimpi yang indah. Bilamana Anda ingin mimpi yang indah, maka bacalah doa ini pada malam Sabtu, sebanyak seratus kali, Insya Allah akan tercapai. Di baca pada malam Ahad Awet Muda Bilamana Anda baca pada malam Minggu, maka Anda bisa awet muda walau usia sudah lanjut. Di baca pada malam Senin Memberi keamanan . Bilamana Anda baca pada malam Senin, maka Allah akan memberikan keamanan kepada Anda, dijauhkan dari malapetaka. Di baca pada malam Selasa-Menjadi kuat Bilamana Anda baca pada malam Selasa, maka Anda akan menjadi kuat, serta terjauh dari penyakit. Di baca pada malam Rabu Gigitan yang kuat Bilamana Anda baca pada malam Rabu, maka gigi Anda akan menjadi kuat, serta terjauh dari penyakit. Di baca pada malam Kamis Penyeri wajah. Bilamana Anda baca pada malam Kamis, maka wajah Anda bertambah elok sehingga banyak wanita yang terpikat. Di baca pada malam Jumat Binatang menjadi patuh. Bilamana Anda baca pada malam Jumat, maka semua binatang yang buas akan menjadi patuh terhadap Anda. Jika doa ini di baca sebanyak 50 kali, insya-Allah akan terhindar dari Kufur, Bidaah dan dijauhkan dari pekerjaan yang keji.






































































































Alfu Alfi Sholatul 'Adziim

Alfu Alfi Sholaatin Wa Alfu Alfi Salaamin 'Alaika Yaa Sayyidal Mursaliin
Sejuta rahmat dan sejuta keselamatan untuk-mu Wahai Pemimpin para Rasul

Memperingati bulan Sya'ban dan mempersiapkan memasuki bulan Ramadhan .. marilah kita membaca sholawat mengagungkan Rasululllah ..
berikut adalah salah satu sholawat agung yang bisa dilakukan. salam



Sholawat Ismul Alaihil A'dzhami

As-Syaikh Al Qutb Muhammad Taqiyudin Ad-Dimsyiqi


Ini shalawat As-syekh Al-Arif Al-Imam As-Sayyidi Muhammad Taqiyuddin Ad-Damsyiq (Shahib Aqidatul Ghaib wa Thariq rijalul Ghaib Qodasallahu Sirrohu wa Nafa `na bihi.Amin) Tertulis dalam kitab Saadatud Dara` in karya Syekh Yusup bin Ismail An -Nabhani. Sholawat inilah yang sering digunakan sebagai sarana untuk bertemu dengan Nabiyullah Khidir AS.

4 Cara Bermimpi Rasulullah Habib Ali Al Jufri


Assalamualaikum ..
Berikut adalah 4 cara bermimpi rasulullah yang diajarkan oleh Habib Ali Al Jufri sebagaimana yang telah diajarkan oleh guru2nya ..
1. Memperbanyak Sholawat kepada RAsulullah. Imam As Sakhawi menganjurkan minimal 1 hari kita membaca 300 sholawat.
2. Mengagungkan Sunnah Baginda Rasulullah
3. Mahabbah kepada Rasulullah
4. Melayani Rasulullah Semoga kita bisa mengambil hikmah dari pelajaran habib ali ini ..salam


Sholawat Jauharatul Kamal

Sholawat Mudhariyah

Sholawat ini adalah salah satu karya agung dari Imam Bushiri selain qashidah Burdah, yang disambut baik oleh para ahli syair ulung dari Ma-syriq sampai Maghrib di seluruh dunia.Seperti halnya di Hadhramaut, di daerah-daerah lain di Yaman, qashidah Burdah biasa dibaca setiap Jumat subuh atau Senin sore (ashar). Bahkan para ulama Al-Azhar, Mesir, meluangkan waktu khusus pada hari Kamis untuk membaca, mempelajari, dan menerang-kan makna-makna yang terkandung didalamnya. Hingga saat ini studi Burdah masih terns dilakukan di masjid-masjid besar di Mesir, seperti Masjid Al-Husain dan Masjid Zainab.Shalawat Mudhariyah adalah salah satu syair shalawat karya Imam Al-Bu-Shiri yang sangat besar keutamaannya. Shalawat ini dibaca secara rutin oleh ulama besar di banyak tempat.Keberkah annya banyak dirasakan para pembaca-nya dari waktu ke waktu.




Sholawat Habib Ahmad bin Hamid al-Kaf

Sholawat dinisbatkan kepada Habib Ahmad bin Hamid al-Kaf

Artinya: 
Ya Alloh, limpahkanlah sholawat kepada Junjungan kita Nabi Muhammad, sholawat yang dengan keberkatannya Engkau penuhi hatiku dengan nur, kebaikan dan kegembiraan; Dan dengan keberkatannya Engkau rezeqikan daku dengan rezeqi yg luas yg tiap; Limpahkanlah juga kepada keluarga dan para sahabatnya beserta salam kesejahteraan sebanyak bilangannya segala sesuatu

Sholawat At Thibubuz Zahir Wal Bathin

Pengobat Penyembuh Dzahir dan Bathin


As-Syaikh Ahmad As-Shawi RA , dalam kitabnya mengatakan: As-Shalawat ini dinamakan Shalawat At-Thibbuz-Zhahir Wal-Bahthin oleh karena: Barang siapa memberikan As-Shalawat 'alan-Nabi shalla Allahu' alaihi wa alihi wa sal lam dengan kalimat As-Shalawat ini, sebanyak 2000 X (dua ribu kali), ada pula yang mengatakan hanya 400 X (empat ratus kali), dengan niat bahwa dengan itu dia juga meminta kepada Allah Ta'ala agar dengan berkah pemberiannya itu agar Allah Ta ' al & menyembuhkan baginya suatu penyakit, maka penyakit yang dimaksudnya itu disembuhkan Allah Ta'ala, dan hal itu terjadi untuk kesembuhan diri pengamalnya sendiri, atau untuk memintakan kesembuhan bagi penyakit yang diderita orang lain. Dinukil dari kitab Sa'adatud-darain Fis shalati 'ala Sayyidil Kaunai - As-Syaikh Yusuf bin Ismail An-Nabhani, oleh Al Habib Muhammad bin Ali Al-Syihab


Sufi Road: Sholawat Fateh


Berikut adalah Sholawat Fateh dari Syeikh Muhyidin Ibnu Arabi
Banyak fadhilah dan Sirr dari sholawat ini. Dinukil dari kitab Sa'adatud-darain Fis shalati 'ala Sayyidil Kaunai - As-Syaikh Yusuf bin Ismail An-Nabhani, oleh Al Habib Muhammad bin Ali Al- Syihab

Sufi Road: Sholawat Al Mughniyah


Sholawat Al Mughniyah ini adalah sholawat yang dimintakan dan diberikan oleh As Syeikh Al Qutb Ibnu 'Atha' Allah Al Iskandari . Menurutnya As syeikh Ibnu Athai-Allah Sholawat ini berfadhilah untuk segala kebutuhan dan segala hajat. Untuk hal itu maka mintakanlah dan ebrikanlah sholawat ini untuk Rasulullah Shollallahu 'Alaihi Wasallam 100x sampai 1000x
Selain itu fadhilahnya dapat memimpikan Rasulullah, baka berikanlah sholawat ini kepada beliau sebanyak 1000x, dan jika seseorang telah diberi Allah taufiq untuk memberikan sholawat ini setiap harinya 1000x, maka sudah pasti dia akan diperkaya Allah selama masa hidupnya dan untuk selama-lamanya di dunia dan akherat dia akan dicintai oleh semua makhluk. banyak fahilah lain yang tidak bisa disebutkan satu persatu. Dinukil dari kitab Sa'adatud-darain Fis shalati 'ala Sayyidil Kaunai - As-Syaikh Yusuf bin Ismail An-Nabhani, oleh Al Habib Muhammad bin Ali Al-Syihab


Sholawat Nabi Musa

Artinya: 
Ya Allah limpahkanlah shalawdt-Mu atas pemimpin kami Muhammad, penutup kenabian para Nabi, tambang untuk segala rahasia, sumber untuk segala cahaya, keindahan bagi kedua atom, dan kemuliaan bagi kedua rumah, pemimpin kedua jenis bangsa yaitu jin dan manusia, yang telah dikhususkan baginya dengan suatu posisi yang tertinggi.

Ini adalah As-Shalawat yang dimintakan oleh Nabi Allah Musa 'Alihis-Shalatu Was-Salam.Tentang As-Shalawat ini As-Syaikh 'Abdu-Allah Al-Harusyi dalam kitabnya Kunuzul-Asrar pada bagian penjelasannya mengenai kelebihan fadhilah As-Shalawat ini, disitu ia mengatakan sebagai berikut:
"Bahwa Nabi Allah Musa 'alaihi-salam ketika diperlihatkan Allah Ta 'ala kepadanya apa yang telah diberikan-Nya dari segala bentuk kelebihan dan keistimewaan untuk diberikan-Nya kepada ummat nabi-Nya Sayyidina Muhammad Sholla Allahu' alaihi wa 'alaihi wa sallam, maka meminta kepada Allah agar dirinya dijadikan-Nya salah satu dari mereka ( salah satu dan ummat Muhammad shalla Allahu 'alaihi wa alihi wa sallam). Menanggapi permintaan Beliau itu, maka Allah Ta'ala menyuruhnya agar beliau memberikan As-Shalawat "alan-Nabi Sayyidini Muhammad shallaAllahu alaihi wa alihi wa sallam.


Makna As-Shalatu Dan As-Salamu Alan-Nabi Shalla Allahu Alaihi Wa Sallam

"As-ShaIawat" , adalah sebuah suku kata dalam bentuk jama 'dari kata As-Shalatu, yang artinya secara mutlak adalah "Ad-Du'a "yaitu" du'a ".
Kemudian kata-kata itu dalam agama dipakai untuk beberapa istilah atau untuk beberapa makna. Dalam bidang ilmu fiqh, dia dipakai sebagai istilah untuk menunjukkan kepada suatu perbuatan tertentu dengan ucapan-ucapan tertentu, yang harus dilakukan dengan persyaratan tertentu, yang dibuka dengan pengucapan takbiratul-ihram dan diakhiri dengan pengucapan As-Salam , sebagaimana telah dimaklumi.
Adapun mengenai makna kata-kata " AS-SHALATU "yang pada umumnya dipergunakan dalam kata-kata memberikan As-Shalawat 'alan-Nabi shalla A'lllahu' alaihi wa alihi wa sallam,. untuk menjelaskannya maka kami salinkan penjelasan yang telah diberikan olehAs-Syaikh 'Abdul-Qadir Al-Jailani dalam kitabnya " Al-Ghunyah Li Thalibi Thariqil-Haqqi 'Azza Wa Jalla " sehubungan dengan penjelasan Beliau tentang ayat:

Sholawat Sanusi

As-Syaikh Al Qutb Muhammad As-Sanusi
Qaddasalllahu Sirrahu Wa Radhia'anhu
As-Shalawat ini dicantumkan oleh As-Syaikh Muhammad As-Sanusi R, A. dalam kitab Al-Mujarrabat karya beliau disitu dia mengatakan: Barang siapa memiliki suatu hajat kepada Allah Ta'ala, atau dia berada dalam suatu kesusahan, atau tertimpa suatu musibah , maka dia bangunlah di tengah malam dan berwudhulah dengan sempurna, kemudian dia lakukanlah shalat sunnah dua rakaat dengan membaca surat sesudah Al-Fatihah yang semudahnya untuk dirinya dan setelah salam, dia masih tetap menghadap keQiblat serta memberikan As-Shalawat pada Rasul Allah shalla Allahu ' alaihi wa alihi wa sallam dengan kalimat As-Shalawat ini, maka jika dia beniat dengan amal itu untuk meminta agar hajatnya dikabulkan Allah, maka hajat
yang dimaksudnya itu akan dikabulkan Allah, begitu pula halnya dengan suatu musibah atau kesulitan, maka dia akan dilepaskan Allah Ta 'ala darinya. Demikianlah apa yang dinyatakan oleh As-Sanusi RA
As-Syaikh Ad-Dairabi menyalin As-Shalawat ini dan keterangan As-Sanusi tersebut langsung dari Beliau sendiri dan tentang itupun juga dicantumkannya di kitab tersebut. Dinukil dari kitab Sa'adatud-darain Fis shalati ' ala Sayyidil Kaunai - As-Syaikh Yusuf bin Ismail An-Nabhani, oleh Al Habib Muhammad bin Ali Al-Syihab


SHOLAWAT FATIH


Artinya: Ya Allah, limpahkanlah shalawat, salam, dan berkah atas Sayyidina Muuammad - pembuka hal-hal yang terkunci; penutup hal yang sudah berlalu; penolong kebenaran dengan kebenaran; dan penunjuk jalan ke jalan-Mu yang lurus. Semoga Allah senan-tiasa melimpahkan shalawat kepadanya, juga kepada keluarga dan para sahabatnya, sesuai dengan derajat dan kedudukannya yang tinggi. " 
Selengkapnya ...

Thursday, August 4, 2011

Sufi Road: Mencintai Dengan bershalawat

Bila bicara, kata katanya bagaikan mutiara. Bila diam, dia menyimpan kesejukan. Bila berjalan, matanya sangat terjaga. BIla berprilaku, dia laksana Al Quran berjalan. Dia bagaikan malaikat, memberikan cahaya. Cahaya iman. Jejaknya jadi teladan bagi setiap orang. BIla satu kali namanya di sebutkan, beribu doa dan rahmat terlimpah atasnya. Pada wujudnyalah, lahir cinta sejati.Cinta suci yang tak pernah ternodai.

Seorang pemuda mendapatkan surat dari kekasihnya. Sebelum surat itu dibuka, perangkonya di lepas dan dijilatinya. Lalu dia membalas surat itu dan bercerita kalau perangkonya dia jilati. Karena si pemuda yakin bahwa sewaktu menempel perangko itu pasti memakai ludah kekasihnya. Jadi hitung hitung menelan ludah kekasihnya walaupun sudah kering. Tak lama berslelang datanglah balasan dari si kekasih. Ia menyatakan terimakasih atas kemurnian cintanya. Tetapi maaf, katanya, yang menempelkan perangko dahulu bukan dia sendiri tetapi tukang becak yang dia titipi untuk mengeposnya. Keruan saja si pemuda nyengir kecut. Itulah orang yang sedang dimabuk cinta. DI tanah Arab, Majnun yang mencintai Layla, disebut gila. Karena dia datang ke rumah Layla dan menciumi dinding rumah itu sepuas puasnya.






SHOLAWAT IBRAHIMIYAH

Sholawat Ibrahimiyah
As-Syaikh Ahmad As-Shawi RA dalam kitabnya mengatakan sholawat ini adalah sholawat ibrahimiyah yang ebrasal dari hadits Rasulullah Shollallahualaihi Wasallam. Tentang Sholawat ini ada ulama yang mengatakan: Barang Siapa membeerikan Sholawat 'alan Nabi Shollallahualaihi Wasallam dengan kalimat sholawat ini 1000x maka dia akan memimpikan Rasulullah Shollallahu alaihi wasallam Sumber: Kitab Sa'adatud Darain Fis shalati 'ala sayyidil kaunaini (Syaikh Yusuf bin Ismail An Nabhani ) oleh Habib Muhammad bin Ali Al Shihab


Berikut adalah sholawat dalam ryadhoh untuk bertemu dengan Rasulullah yang disarikan oleh Syeikh Yusuf An Nabhani dalam Kitabnya Sa'adatu daroin dari riwayat Syeikh Abdul Qadir Al Jilani








Berawal dari ijazah Syeikhina Al-Mukarom Pangeran Muhammad KH.Ali Umar Toyyib mengenai sholawat untuk bermimpi / berjumpa dengan Rasulullah SAW, saya mulai mencari dan menyelidiki jika ada metode khusus untuk dapat mewujutkan niat itu.Alhamdulillahnya ... saat dipondok dulu ada satu kitab yang berjudul MAGHNATHISUL qabul FIL wushul ILAA RU'YATI SAYYIDINAR RASUL SAW (MAGHNATIS: RISALAH METODE bertemu RASULULLAH SAW) buah karya dari Sayyid Hasan Muhammad syiddad ba Umar. Pengantar kitab ini adalah Habib Abdurrahman bin Syech Al-Atthas, Pengasuh Pondok Pesantren Al-Masyhad, Sukabumi. Tempat dimana saya belajar dan menimba ilmu agama. Kitab yang sangat bagus karena diberi sambutan / referensi oleh beberapa Ulama besar. Diantaranya:* Al-Habib Abdul Qadir bin Ahmad Asseqaf * Al-Habib Ahmad Masyhur Al-Haddad * Al-Habib Abu Bakar bin Ali Al-Masyhur * Al-Habib Hasyim Al-Idrus * Al-Habib Abdul Qadir Jilani bin Salim Al- Khird * As-Sayyid Abdurrahman bin Ahmad Al-Kaff * As-Sayyid Ali bin Abdullah bin Husein Asseqqaf * As-Sayyid Muhammad bin said bin Al-Baidh * As-Syekh Husein Shaleh Al-Masibily * As-Syekh Abdur Rahiim Syekh Ali Musa * As-Syekh Abdullah Sirajuddin * As-Syekh Musa Abduh Yusuf * As-Syekh Shaleh Al-Syekh Al-Abbassy * As-Syekh Ahmad Al-Badawi bin Usman Al-Barawy Beliau-beliau diatas menyatakan bahwa Kitab ini MAGHNATHISUL qabul FIL wushul ILAA RU'YATI SAYYIDINAR RASUL, adalah satu kitab yang aman ke shahihannya dan berdasarkan dalil yang kuat juga dari gelar yang terhubung secara berantai sanadnya.Merupakan pedoman bagi para Muhibbin yang bercita-cita untuk dapat bertemu dengan Junjungan Yang Mulia Sayyidina wa Habibina wa Maulana Rasulullah Muhammad bin Abdillah SAW.





















SYI'IRAN GUS DUR


أستغفر الله رب البرايا * أستغفر الله من الخطايا 

رب زدني علما نافعا * ووفقني عملا صالحا 


يا utusan الله سلام عليك * يا رفيع الشان و الدرج 

عطفة ياجيرة العالم * يا أهيل الجود والكرم


Ngawiti ingsun nglaras syi'iran = (aku memulai menembangkan syi'ir)
kelawan muji maring Pengeran = (dengan memuji kepada Tuhan)
Kang paring rohmat lan kenikmatan = (yang memberi rahmat dan kenikmatan)
Rino wengine tanpo pitungan 2X = (siang dan malam nya tanpa terhitung) Duh bolo konco Priyo wanito = (wahai para teman laki laki dan perempuan) Ojo mung ngaji syareat bloko = (jangan hanya belajar syari'at saja) Gur pinter ndongeng nulis lan moco = (hanya pandai bicara, menulis dan membaca) tembe mburine bakal sengsoro 2X = (esok hari bakal sengsara) Akeh kang apal Qur'an Haditse = (banyak yang hapal Al Qur'an dan Hadits nya)Seneng ngafirke marang liyane = (senang mengkafirkan orang lain) Kafire dewe dak digatekke = (kafirnya sendiri tak dihiraukan) Yen isih kotor ati akale 2X = (jika masih kotor hati dan akal nya) Gampang kabujuk nafsu angkoro = (gampang terbujuk nafsu angkara)Ing pepaese gebyare ndunyo = (dalam hiasan gemerlapnya dunia) Iri lan meri sugihe tonggo = (iri dan dengki dengan kekayaan tetangga) Mulo atine peteng lan nisto 2X = (maka hatinya gelap dan nista) Ayo sedulur jo nglaleake = (ayo saudara jangan sampai melupakan)Wajibe ngaji sak pranatane = (kewajiban mengaji serta aturannya) nggo ngandelake iman tauhide = (untuk mempertebal iman tauhid nya) Baguse sangu mulyo matine 2X = (bagusnya bekal mulia matinya) Kang aran sholeh bagus atine = (Yang disebut sholeh adalah bagus hatinya) Kerono mapan seri ngelmune = (karena mapan lengkap ilmunya) Laku thoriqot lan ma'rifate = ( menjalankan tarekat dan Ma'rifatnya) Ugo haqiqot manjing rasane 2 X = (juga hakikat meresap rasanya) Al Qur'an qodim wahyu minulyo = (Al Qur'an qodim wahyu mulia)Tanpo tinulis biso diwoco = (tanpa ditulis bisa dibaca) Iku wejangan guru waskito = (itulah petuah guru mumpuni) Den tancepake ing jero dodo 2X = (ditancapkan di dalam dada)Kumantil ati lan pikiran = (menempel di hati dan pikiran) Mrasuk ing badan kabeh jeroan = (merasuk dalam badan dan seluruh hati) Mu ' jizat Rosul dadi pedoman = (mukjizat Rosul (Al-Qur'an) jadi pedoman) Minongko dalan manjinge iman 2 X = (sebagai sarana jalan masuknya iman) kelawan Alloh Kang moho Suci = (Kepada Allah Yang Maha Suci) Kudu rangkulan rino lan wengi = (harus mendekatkan diri siang dan malam) Di tirakati diriyadohi = (diusahakan dengan sungguh-sungguh secara ihlas) Dzikir lan suluk jo nganti lali 2X = (dzikir (mengingat Allah) dan suluk jangan sampai lupa) Uripe ayem rumongso aman = (hidupnya tentram merasa aman) Dununge roso Tondo yen iman = (mantabnya rasa tandanya beriman) Sabar narimo najan pas-pasan = (sabar menerima meski hidupnya pas-pasan) Kabeh tinakdir saking Pengeran 2X = (semua itu adalah takdir dari Tuhan) kelawan konco dulur lan tonggo = (terhadap teman, saudara dan tetangga) Kang podho rukun ojo dursilo = (yang rukunlah jangan bertengkar) Iku sunahe Rosul kang mulyo = (itu sunnahnya Rosul yang mulia) Nabi Muhammad panutan kito 2x = (Nabi Muhammad tauladan kita) Ayo nglakoni sakabehane = (ayo jalani semuanya) Allah kang bakal ngangkat drajate = (Allah yang akan mengangkat derajatnya) Senajan asor toto dhohire = (Walaupun rendah tampilan dhohir nya) Ananging mulyo maqom drajate 2X = (namun mulia maqam derajat nya di sisi Allah) Lamun Palastro ing pungkasane = (ketika ajal telah datang di akhir hayatnya) Ora kesasar roh lan sukmane = (tidak tersesat roh dan sukma nya) Den gadang Alloh swargo manggone = (dirindukan Allah surga tempatnya) Utuh mayite Ugo Ulese 2X = (utuh jasadnya juga kain kafannya)

4 komentar:

  1. Assalamu'alaikum wahai saudaraku sesama ummat muslim..
    Aku ingin bertanya kepadamu wahai saudaraku, Apakah benar dengan memperbanyak sholawat kepada nabi muhammad saw, maka beliau akan memberikan syafa'at untuk ummatnya di akhirat nanti? jika memang itu benar, aku mohon kita sama-sama belajar dan menafsirkan firman Allah di dalam Al-Qur'an Surat Al-An'am ayat 27,30,51. dengan diniatkan untuk sama-sama mencari jalan kebenaran yang sesungguhnya.. ^_^

    BalasHapus
  2. ikhwanulmuslim ane ijin share yah beberapa kisahnya
    trimksih mdh"an ALLAH membalasnya amin

    BalasHapus
  3. Ustad Muhammad Agus Asaduddin saya mohon ijin mengcopy, terimakasih atas perkenannya semoga Ustad selalu mendapatkan barokah dan inayah dari ALLOH SWT .. amin

    BalasHapus
  4. Masukkan komentar Anda...SUBHANALLAH SUNGGUH SHALAWAT ADALAH CAHAYA DIRI KITA..

    BalasHapus